Istri Kesayangan Tuan Kevin
Sesekali ia menghembuskan nafasnya ,karena perasaan bosan yang dilanda nya saat ini .
Nadia Salsa Putri Max, anak ketiga dari tiga bersaudara dan seorang putri satu-satunya di keluarga yang disegani dan juga kaya raya ,baik di negaranya ataupun di luar negaranya .
Ia memiliki seorang 2 kakak laki-laki dan satu adik laki-laki.
Zaidan Al Malik Max kakak pertama dari pasangan Putra candra Max dan Elsa putri Max yang dipercaya ayahnya untuk menjadi CEO di perusahaan keluarganya. Zaidan sudah menikah dengan wanita yang ia cintai dan memiliki putri kecil yang sangat menggemaskan yang berusia 3 tahun, dan kini istrinya pun tengah hamil 5 bulan.
Dion Chandra Max , kakak ke dua Nadia. Yang selisih usianya dengan Nadia hanya 2 tahun. Dion sampai sekarang masih enggan untuk memikirkan yang namanya pernikahan ia masih enggan terikat dalam sesuatu hal yang sakral, karena ia masih senang berkelana berkeliling dunia. walau dia juga diberi perusahaan oleh ayahnya, yang masih senang melanjutkan hobinya memotret pemandangan.
Nadia Putri Max,adalah anak ke tiga, ia baru lulus kuliah belum lama ini. Statusnya pun sudah bertunangan. Ia sedang melamar mencari pekerjaan, walau Ayahnya sudah berkali-kali meminta Nadia bergabung masuk di perusahaan keluarganya. Namun ia Menolak, karena ingin mencoba seperti teman-temannya mencari pekerjaan ,dengan memulai semuanya dari nol.Dengan kerja kerasnya sendiri ,ia pun memberikan pengertian pada ayahnya bila nanti ia pun pasti akan bergabung di perusahaan keluarganya.
Rizky Putra Max adalah putra bungsu adik yang sangat Nadia sayangi . Saat ini,Rizki masih duduk di bangku kelas 3 SMA.Rizki sangat dekat dengan Nadia dibandingkan dengan dua kakak laki-lakinya. Karena Dion dan Zaidan sangat suka menggoda dan menjahili Rizki. Sehingga membuatnya enggan dekat dengan mereka . Kalau begitu mereka dalam bersaudara yang saling menyayangi meski selalu terjadi perdebatan bila mereka semua sudah berkumpul .
Andre perwira adalah nama tunangan Nadia mereka sudah bertunangan dari 2 tahun yang lalu dan akan melangsungkan pernikahan satu bulan lagi.Namun 6 bulan ini sikap Andre berbeda pada Nadia. Beberapa bulan kemarin Nadia memang di sibukan dengan ujian, skripsi dan wisuda.
Makanya Nadia tidak terlalu menyadari perubahan sikap Andre, namun akhir-akhir ini ia mulai merasakannya. Setiap kali Nadia mengajaknya keluar, Andre pasti memiliki alasan untuk menolaknya secara halus.
Puncak perubahan adalah ketika Andre pernah mengajak Nadia ke hotel dan meminta Nadia mengikuti apa maunya,yaitu berhubungan layaknya suami istri. Andre mengatakan bila mereka pun akan segera menikah,jadi tak ada salahnya bila mereka melakukan hal tersebut .
Nadia tetap enggan mengiyakan mau Andre,Nadia tidak ingin merusak kehormatannya hanya karena rayuan sesaat. Dia menjaga kehormatannya untuk pria yang halal menyentuhnya kelak. karena walau mereka telah bertunangan,belum tentu mereka akan duduk berdampingan di atas pelaminan dan mendengar kata sah dari para saksi.
Dan ia juga tidak mau merusak kepercayaan yang di berikan kepada kedua orang tuanya.
Sejak penolakan itu, jelas terasa perubahan Andre. Namun tidak dengan sikapnya. Andre Memang mencintai dan menyayangi Nadia,namun sebagai pria dewasa. Andre pun nyatanya tidak bisa menahan nafsu kelelakiannya,apalagi Andre berteman dengan lingkungan yang salah .
Walau tidak pernah menyentuh barang haram seperti obat-obatan atau minuman beralkohol, namun nyatanya ia berani menyentuh dosa lain. yaitu berzina dengan yang bukan mahramnya.
"Assalamualaikum sayang" Salam dari seorang di seberang sana.
"Waalaikumsalam ,Andre kamu sibuk nggak hari ini ? Ini weekend kan, kita Jalan-jalan yuk .Jalan-jalan keluar aku bosen banget nih. Akhir-akhir ini kamu selalu beralasan sibuk"jawab Nadia.
"Maaf sayang hari ini, aku masih sibuk. Maaf ya, aku ga bisa nemenin kamu hari ini. Kalau besok gimana? Besok aku free nanti aku temenin kemanapun yang kamu inginkan " Jawab Andre.
" Oh... Gitu ya oke deh kalau gitu . Ya udah aku tutup teleponya, Jangan lupa makan siang, Jangan terlalu sibuk dengan pekerjaan. Asallamualaikum" ucap Nadia
" Ya sayang maaf ya ,Waalaikumsalam "
panggilan itu pun terputus .
"Huft...membosankan sekali, apa yang harus aku lakukan? aku ajak Salsa aja deh, dia sibuk nggak ya" ucapnya pada diri sendiri.
Ia pun menghubungi sahabat dekatnya.
"Assalamualaikum Sa" Salam Nadia saat sudah terhubung.
"Waalaikumsalam Kenapa woi ,lesu amat suaranya "jawab Salsa.
"Lu sibuk nggak ?jalan yuk ..bosen banget nih gue" ajak Salsa.
" Hayu kuys,gaskenlah. Kebetulan jenuh banget gue , kedua orang tua gue ga ada di rumah lagi keluar kota mereka."ucap Salsa
"Ya udah lu aja yang kemari. Gue siap-siap dulu" jawab Salsa seraya bangun dari ranjangnya .
"Tapi pake motor aja ya, lu juga bawa motor sendiri " Titah Nadia
"Siaplah udah lama kita ga turun ke lapangan pakai motor " Ucap Salsa bersemangat.
Nadia mengganti bajunya ,menggunakan celana panjang sama lepis berwarna hitam dan baju kaos kebesaran berwarna putih. Ia pun menutupi bajunya dengan jaket berwarna biru gelap ,rambutnya ia ikat tinggi ke atas.
Outfit hari ini Nadia ingin menggunakan setelan saat di mana ia masih suka nongkrong dengan teman-temannya. Saat ia masih aktif ikut balap motor dengan teman-temannya. Walau ia terlihat anggun jangan salah ia adalah seorang mafia di kalangan dunia bawah.
Selain itu, ia juga ahli dalam menggunakan samurai dan senjata api. Di dalam keluarga nya tidak ada larangan dalam mengasah hobi dan kemampuannya.Justru tuan besar Max bangga dengan setiap kemampuan yang dimiliki anak-anaknya, namun Nadia diminta merubah penampilannya atas permintaan ibunya dan juga tunangannya mau tak mau Nadia pun menuruti pada mereka.
Dan Entah kenapa hari ini ia ingin sekali berpenampilan seperti ini. Nadia merindukan motor kesayangannya ,Ia pun keluar dengan hanya membawa ponsel dan dompet kecilnya. 2 benda tersebut ia masukkan ke dalam saku kanan kiri jaketnya.Saat ia menuruni tangga yang berpapasan dengan adik kesayangannya.
"widih ..mau ke mana nih Kak? " Tanya Rizki
"Main dong keluar masa ngerem mulu di kamar. Yang ada lama-lama kakak jemuran. Ya kali bertelur emas " Jawab Nadia.
"Tumben banget pake setelan kaya gini lagi, udah lama banget ga gini" Ucap Rizki.
" Lagi kangen aja dek, kangen sama si jagur. Kakak mau jalan-jalan sama kak Salsa, mama sama papa kemana!? " Tanya Nadia.
"Mama papa tadi berpamitan mau ke undangan relasinya di luar kota. Kayanya bakalan pulang malem" Jawab Rizki seraya sibuk dengan ponselnya, Nadia pun mengangguk.
******
Hapyy Reading All❤❤
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 36 Episodes
Comments