"Jadi kamu janda?" tanya mama Winda dan di anggukki Nayla pelan,dia sudah bercerita tentang dirinya pada mama Winda.
"Ya Allah Nay, kasihan sekali kamu nak, bajingan lelaki yang sudah meniduri kamu tanpa kabar membuat kamu jadi menderita begini" oceh mama Winda
"Mungkin ini sudah takdir saya bu,saya ikhlas menjalani nya"
"Kegiatan kamu sebelum nya apa Nay?"
"Saya bekerja di showroom mobil sebagai marketing bu nanti setelah dapat kontrakan saya akan kerja lagi"
"Nggak usah cari kontrakan Nay kamu tinggal di sini saja temani mama"
"Tapi bu-"
"Nggak usah panggil ibu, mama aja biar kita akrab"
"Iy-a ma tapi saya harus pergi"
"Kenapa?"
"Saya tidak mau merepotkan mama"
"Nay....mama tidak punya anak perempuan dan kemungkinan besar mama tidak akan bisa punya cucu Nay jadi kamu tinggal di sini saja ya sebagai anak perempuan mama nanti anak kamu jadi cucu mama"bujuk mama Winda
"Tidak akan punya cucu maksud-nya ma?" tanya Nayla bingung
"Baskara mandul! dia baru saja bercerai dengan istrinya karena istri nya selingkuh,dia tidak bisa menerima kondisi Baskara" cerita mama Winda sedih
"Astaghfirullah...maaf ma, sa-ya tidak tau"
"Tidak apa-apa Nay,mau ya jadi anak mama nanti anak kamu jadi cucu mama, pasti bakalan rame rumah ini"pinta mama Winda lagi dengan nada memohon membuat Nayla mengangguk kecil.
"Kamu tidak usah bekerja lagi Nay di rumah saja"
"Kalau untuk yang itu saya tidak bisa ma, izinkan saya tetap bekerja karena saya masih ada tanggungan ibu dan adik saya"
"Mama saja-"
"Tidak ma, biarkan saya tetap bekerja" potong Nayla cepat membuat mama Winda mengangguk kecil.
"Terimakasih ma" ujar Nayla terharu karena masih ada orang baik yang mau membantu diri nya.
****
"Bagaimana bisa mama nggak dapat sepeser pun ma di antara kalian ada Dara seharusnya papa memikirkan nasib Dara ma"
"Mama juga tidak tau Zafran,mama pikir papa Surya yang kaya raya tau-tau nya si Winda itu, sekarang mereka bercerai dan papa Surya hanya mendapatkan perusahaan kecil itu pun tidak akan bisa menghidupi mama dan Dara tau begini jadi nya mama tidak akan mau membongkar kedok pernikahan siri kami pada Baskara"keluh Lastri
Dia pikir setelah Baskara tau tentang pernikahan nya,Winda akan menggugat cerai dan dia yang memiliki Pak Surya sepenuhnya, menjadi nyonya tapi ternyata Lastri salah besar karena merasa sakit hati Lastri meminta Zafran anak nya menghancurkan rumah tangga Baskara dan Dena.
"Lalu sekarang kita harus apa?"tanya Zafran
"Nggak mungkin kan ma kita hidup miskin lagi"
"Mama sedang memikirkan ini juga Zafran sabar! Mama ingin kita hidup berkecukupan"
"Bagaimana kalau kita datangi Baskara ma, minta hak Dara, Bagaimana pun juga papa pernah masuk di perusahaan itu dan turut membesarkan nya"usul Zafran
"Mama akan pikiran itu"
*****
"Gimana kabar ibu kamu Tar?"
"Sudah mulai membaik Bulik"
"Apa dia masih memikirkan Nayla?"
"Bulik bagaimana pun mbak Nayla lahir dari rahim beliau! Sudah pasti ibu memikirkan mbak Nayla,kami semua sayang mbak Nayla bulik tapi hanya karena kalian tak bisa menerima mbak Nayla jadi nya kami harus berpisah" jawab Tari
"Tar,bulik tau perasaan kamu dan ibu kamu tapi sikap Nayla tidak patut di contoh dan di bela dia salah Tar,dia sudah mencoreng nama baik keluarga,kami masih memikirkan nasib ibu mu meminta Nayla yang meninggal kan rumah coba kalau ibu mu di usir dari rumah ini kalian bisa apa? Kalian tidak punya ayah untuk membela" jelas bulik Erna membuat air mata Tari tumpah.
"Apa memang begini nasib anak yang tidak memiliki ayah Bulik? Kami juga tidak mau di takdir kan begini bulik tapi Tuhan berkehendak lain,Tuhan yang mengambil ayah kami bulik,jika di minta memilih kami masih ingin ayah ada di samping kami bulik" isak Tari membuat bulik Erna terdiam.
Tari berlari masuk kedalam kamar nya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 41 Episodes
Comments
Lanjar Lestari
dasar bukit lacnat ,sdh th g ada Ayahnya meninggal bs" bilang gitu bulik
2025-02-12
0