Money & Power System

Money & Power System

Bab 1

BAB 1

Evan, seorang remaja berusia 18 tahun, baru saja selesai dengan pekerjaan paruh waktunya di sebuah kafe kecil di pinggiran kota. Dia menikmati bekerja di sana, meskipun sering pulang larut malam. Malam itu, udara dingin terasa menusuk tulang, dan suasana sunyi menyelimuti jalan-jalan kota yang sepi. Evan melangkah memasuki lorong sempit yang biasanya ia lewati sebagai jalan pintas menuju rumah.

Tanpa peringatan, sekelompok bayangan muncul di ujung lorong, memperlambat langkah Evan. Ia merasa ada yang aneh, tapi tidak menyangka bahwa yang akan ia temui adalah sosok yang sangat dikenalnya—Arka, sahabat baiknya sejak kecil, berdiri di sana bersama beberapa orang dari gang yang tidak ia kenali.

“Ada apa ini, Arka?” tanya Evan bingung, mencoba membaca ekspresi sahabatnya yang biasanya hangat, namun kini tampak dingin dan penuh amarah.

Tanpa menjawab, Arka memberi isyarat pada dua orang rekannya. Mereka mendorong Evan ke dinding dan mulai melayangkan pukulan. Evan terkejut dan tak berdaya, mencoba bertahan sembari memahami apa yang sebenarnya terjadi. Kepalanya berdengung dan tubuhnya mulai melemah akibat pukulan demi pukulan.

Di sela-sela rasa sakit, Evan mendengar kata-kata Arka yang dingin dan penuh dendam, "Beraninya kamu, Evan. Kamu tahu betul aku suka dia… tapi kenapa kamu mendekatinya juga? Apa kamu mau merebut semua yang aku inginkan?"

Evan terdiam, masih kesulitan memproses alasan di balik kekerasan yang terjadi. Rupanya, tanpa ia sadari, Evan dan Arka telah tertarik pada orang yang sama, seorang gadis yang baru-baru ini mengunjungi kafe tempat Evan bekerja. Gadis itu selalu datang di malam hari, membawa aura misterius yang membuat hati Evan berdebar. Dia tak pernah tahu bahwa Arka pun menyimpan rasa yang sama.

Arka terus melampiaskan amarahnya, sementara Evan mencoba bertahan di tengah kegelapan dan dinginnya malam. Hatinya tidak hanya hancur karena rasa sakit fisik.

“Lebih baik kau menjauh darinya, anggap saja aku melepaskan dirimu karena kau masih kuanggap teman masa kecilku”

Mendengar kata-kata yang keluar dari mulut Arka membuat hatinya lebih hancur dan mulai mengenang hal-hal yang dilakukan bersama pada masa kecil mereka. Air mata Evan mulai bercucuran sangat deras dan merasa sangat kesal dengan Arka.

“Dasar badjingan! Jadi selama ini kau berpura-pura berteman denganku!” Teriak Evan yang sedang terbaring di dan wajah menatap kebawah serta air mata yang mulai menjadi deras

“ Apa kau bilang? Badjingan?... teman-teman apa dia baru mengutuk diriku?”

“Dasar miskin! Siapa juga mau berteman denganmu! Jika bukan karena orang tua kita dekat siapa juga mau berteman denganmu sampah!” Teriak Arka sambil menginjak-injak Evan

“Aku adalah Arka Hensen! Pewaris perusahaan Hensen Group! Berteman dengan dirimu adalah suatu penghinaan bagiku!” Jelas Arka dan kemudian pergi meninggalkan Evan

Pikiran Evan mulai menjadi kacau, banyak sekali suara-suara di kepalanya mengingat kejadian semasa dirinya kecil berteman bersama Arka yang dari dulu dia anggap sebagai keluarga

Evan, nama penuh adalah Evan Arnold. Dia memiliki darah campuran dari orang Amerika tapi dari sejak kecil yang dia tahu adalah orang tuanya sudah meninggal dan dirinya adalah anak yatim piatu yang dibesarkan dan di didik di panti asuhan. Tapi bagi Evan, panti asuhan adalah tempat paling yang tidak dia mahu ingat. Selama dirinya di panti asuhan, dia dipukuli, tidak diberi makan, bahkan hampir dibunuh oleh salah satu penjaga.

Evan sekarang sudah berumur 18 tahun dan sudah bebas akhirnya. Mempunyai pekerjaan dan mendapatkan uang dengan usahanya sendiri. Tetapi kenapa malah menjadi begini? Arka yang selama ini menjadi temannya tidak mengakui dirinya sebagai teman. Evan mulai berfikir terbalik sekarang setelah Evan memukuli dirinya dan mengakhiri pertemanan yang tidak pernah terjadi. Itu disebabkan seorang gadis yang dia sudah mulai dekat dengannya.

Evan mencoba membangunkan dirinya tetapi seluruh tubuhnya merasa sangat sakit, muka, dada dan punggungnya dipenuhi memar. “ Hhhh HAHAHHAH” Evan terbawa seperti orang yang hilang akal sehatnya meskipun dirinya memang sudah hilang akal.

“Jadi aku dilahirkan tujuannya apa? Apa hanya untuk menderita? Tidak berkeluarga? Miskin!? Dipandang rendah? Dihina? Dan dilantarkan begitu saja?!” Ucap Evan kepada langit malam

“Jika aku dilahirkan kembali dan adanya dewa yang mendengarkan keluh kesahku! Dan cerita pahitku dari kecil sampai sekarang ! apakah kau tidak ingin membantuku? …..”

“Jika saja aku kaya, dan berkuasa.. Aku akan membuat dunia ini berada di tapak tanganku!” ucap Evan sambil menggepalkan tangannya

Duarrr !

Sebuah petir tiba- tiba menyerang Evan membuatnya sangat terkejut sampai dirnya pingsan di lorong tersebut.

….

Hari sudah menjelang pagi, Evan membuka matanya dan mencerna apa yang telah terjadi. “ ap..apa aku sudah mati?” pikir Evan sambil melihat kedua tangannya dan sekelilingnya yang masih sama di lorong dimana dia dipukuli sampai sekarat.

Swussshhh

Tiba tiba angin meniup wajahnya membuat rambutnya berterbangan, Evan merasa sangat segar setelah itu. Dia mencoba untuk bangun tapi tubuhnya masih sangat sakit, dia kemudian berpegangan pada tembok dan mulai berjalan secara pelan keluar dari lorong. Tak lama setelah itu, dia akhirnya sampai di sebuah taman bermain, dia melihat tempat duduk dan mulai duduk. Cukup menguras tenaga bagi dirinya untuk berjalan lebih jauh dengan keadaannya saat ini.

“Akhirnya aku dapat duduk juga, adudududuh”

‘Sial sekali hidupku, tunggu saja aku akan membalas semua ini Arka! Walaupun itu membutuhkan masa hidupku! Aku akan membalas semuanya! Bukan kau saja, yang aku maksud adalah semua yang mengusikku!’

(Ding!, Selamat !)

Aku adalah sistem Money & Power, tugasku adalah membuat anda menjadi seorang yang tidak tertandingi di dunia ini.

(Ding!)

Anda mendapat sebuah pesanan

Apa anda ingin membuka pesanan?

Evan melihat sebuah layar hologram didepannya yang muncul secara tiba-tiba dan kebingungan. Banyak juga orang lalu-lalang di taman itu, ada yang berjogging ada yang melakukan senaman juga, tapi mereka tidak dapat melihat layar hologram didepan Evan.

“Sistem? Apa ini sistem dalam novel dan game itu?” tanya Evan

(Bisa dikatakan sama tapi berbeda)

Senyuman kemudian mulai tercipta di wajah Evan, dia tidak menyangka dirinya mendapatkan sistem

“Kalau begitu, buka pesanan”

Kemudian sebuah pesan seperti email muncul didepan Evan.

“Halo Evan, Aku adalah Dewa pencipta semesta ini, aku telah mendengar pesanmu dimalam hari itu dan aku minta maaf atas hidup yang telah kau lalui, kematian orangtua mu adalah kesalahanku, aku tidak sengaja mengambil nyawa mereka, sebagai permintaan maaf, aku memberimu sistem yang akan mendampingimu . mulai sekarang kuasai lah dunia ini jika kau mampu! Aku ingin melihat ceritamu Evan.

-dewa

“Ehhh?” Evan terdiam seribu kata masih mencerna dengan apa yang dia telah baca.

Dia mengigat kejadian malam tadi yang dia menentang dewa. Dan sekarang dewa ingin melihat jalan ceritanya? Evan berspekulasi bahwa dewa ini ingin melihat dia balas dendam dan membuat dunia ini miliknya. Jadi dia berfikir bahwa dewa hanya ingin hiburan dan manusia adalah hiburannya!

(Ding!)

Berlari selama 2 jam tanpa henti

Status : berlangsung

Hadiah : 50 poin, 1 juta dollar, pil penyembuh

Jika misi tidak selesai dalam 4 jam, akan dikira gagal melakukannya. Dan akan mendapat hukuman acak

“Apa ini ?? dia menyuruhku untuk berlari dalam keadaan tubuhku babak belur begini? Dan aku hanya di beri waktu 4 jam!?” Teriak Evan kesal

Mahu tidak mahu dia kemudian membuka baju kemejanya dan mulai berlari dengan penuh air mata dan tubuh yang terus berdenyut denyut kesakitan

‘Sialannn!’ batin Evan turut berteriak

Terpopuler

Comments

Apud Tahu

Apud Tahu

latihan

2025-04-11

0

Jeme Merinem

Jeme Merinem

mau tidak mau

2024-12-05

0

范妮·廉姆

范妮·廉姆

yu gabung bareng ka d Bcm...
follow me ya KL mau thx

2024-11-15

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!