"Albert, jangan bawa putra ku, tolong kembalikan dia,"ucap Jihan, yang terus mengejar mobil Albert.
" Albert tolong hentikan mobil nya, tolong hentikan,"teriak Jihan yang sudah putus asa.
Mobil itu berhenti, setelah itu Albert kembali keluar dari mobil itu dan menemui Jihan.
" ikut dengan ku, atau aku akan membawa nya pergi dari mu,"ucap Albert.
Jihan menatap sendu, wanita itu akhirnya mengangguk dan ikut bersama Albert.
baru saja tiba di jakarta, wanita itu harus bertemu langsung dengan pria itu, yah walaupun di hati nya masih memiliki cinta untuk Albert, tapi wanita itu masih belum percaya bahwa Albert belum menikah.
Mobil pun memasuki kawasan perumahan elit, rumah itu terlihat begitu besar dan mewah.
setelah itu Albert kembali menggendong putra nya yang sudah tertidur, di ikuti oleh Jihan di belakang nya.
Para maid dan penjaga di sana menunduk hormat, saat melihat kedatangan sang bos.
"ayo masuk,"ucap Albert pada Jihan
Tapi Jihan tak bergeming di tempat nya, wanita itu hanya diam dan memandangi setiap sudut rumah itu.
" Albert,aku bisa cari tempat tinggal lain,"lirih Jihan.
" jika kau ingin cari teman tinggal lain, pergi lah, tapi putra ku akan tetap bersama ku di sini,"ucap Albert.
Jihan benar benar tak bisa berbuat apa-apa lagi, jika dia terus saja menolak permintaan Albert, maka pria itu akan membawa putra nya pergi dari hidup nya.
Jihan mengikuti langkah Albert, dan tibalah dia di sebuah kamar yang begitu sangat luas, kamar itu terdapat foto foto nya bersama Albert dulu, ternyata pria itu benar benar tak melupakan nya.
"ini kamar kita,"ucap Albert.
"kita?,"ucap Jihan mengulang perkataan Albert.
"iya kita. Kamar aku, kamu dan putra kita,"ucap Albert.
" tidak Albert, kita tidak seharusnya mengulang masa lalu itu, lebih baik aku tidur di kamar tamu saja,"ucap Jihan.
"kenapa tidak?, kau masih menjadi simpanan ku, dan aku ingin kau tidur bersama ku seterusnya,"ucap Albert.
" sampai kapan pun kau akan menjadi simpanan ku Jihan, sampai kau ingin menikah dengan ku,"Ucap Albert.
"bahkan aku akan tetap melakukan hubungan terlarang itu bersama mu,"ucap Albert lagi.
" Albert,tolong mengerti lah, "lirih Jihan.
"seharusnya kau yang mengerti Jihan, aku ingin kau menjadi istri ku, tapi kenapa kau malah terus saja menolak ku, kau harus mengerti Jihan, bahwa aku benar benar mencintai mu,"ucap Albert lagi.
Jihan tak bisa berkata apa-apa lagi, dia benar benar dilema dengan semua ini.
Setelah cukup lama berdebat dengan Albert, Jihan pun hanya pasrah dan ikut tertidur di sebelah putra nya.
Besok adalah jadwal pemeriksaan nya, jadi dia tak mau sampai telat membawa putra nya untuk berobat.
Setelah pengobatan putra nya selesai,dia berencana untuk pergi lagi dari kota ini, dan meninggal Albert.
Sedangkan Albert benar benar bahagia karena bisa menemukan sang pujaan hati nya kembali, dan membawa seorang anak laki-laki yang begitu tampan.
" ayah akan menjaga mu sayang, sekarang kau akan tumbuh dengan kasih sayang ku, aku tidak akan membiarkan mu pergi lagi dari hidup ku,"Ucap Albert.
"dan tolong bujuk ibumu, untuk menikah dengan ayah, dia terlalu keras kepala sehingga terus menolak lamaran ayah,"lirih Albert.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 74 Episodes
Comments