Malam itu sesuai janjinya,Tigor dan Romi ketemuan di salah satu kafe di pusat pembelanjaan. Mereka menanti seseorang yang memang sudah membuat janji dengan mereka.
Tidak berapa lama, seorang wanita yang elegan,dengan rambut nya sebahu, menghampiri mereka. Wanita itu tampak cantik dengan polesan ringan di wajahnya. Tas dan sepatunya yang bermerek membuat kesan wanita kaya yang berduit.
" Halo!" sapa wanita itu sambil membuka kacamata hitamnya.
" Halo Tante!" sapa Tigor
" Jangan panggil Tante dong,panggil saja Tamara." kata wanita itu sambil menjabat tangan Tigor dan Romi.
" Ini orang yang saya bilang Mbk Tamara." kata Tigor memperkenalkan Romi.
" Halo Tamara, aku Romi!"
" Oh, ganteng!" sahut Tamara tersenyum.
" Oke! wa mu sudah aku simpan ya Romi, sewaktu-waktu kalau aku hubungi,kamu bisa langsung datang ke aku, oke?"
" Siap Tamara!"
" Tigor! kamu kok bisa Nemu cowok ganteng seperti ini sic,kenapa tidak dari dulu kamu kenalkan ke aku?" kata Tamara dengan suara menggoda.
" Oh..mbk suka? bonus ku ditambah dong hahaha." kata Tigor.
" Tidak jadi masalah!"
" Sudah pesan makanan?"tanya Tamara.
" Kalian mau pesan apa, aku yang bayarin." sambung Tamara sambil menatap Romi tanpa berkedip.
" Hem, habis ini kita cek in saja Rom, bisa kan?"
" Bisa,untuk Tamara siapa yang berani menolak." jawab Romi mulai terbawa suasana.
" Aku sekarang jadi nyamuk, aku cabut saja mbk." kata Tigor.
" Eh jangan pergi dulu, pesan makanan dulu dong!"
" Oke lah kalau dipaksa haha." kata Tigor sambil bangkit memesan makanan dan minuman.
" Kamu tinggal dimana Rom?"
" Aku gak punya rumah, Tamara."
" Ya ampun, kasihan sekali!" kata Tamara sambil mengelus punggung tangan Romi.
" Hem, kita belanja dulu atau cek in dulu yah?" tanya Tamara.
" Mana enaknya kamu saja, Tamara." jawab Romi tersenyum.
" Seperti nya aku akan tergila - gila dengan mu nantinya."
" Hahaha,Tamara bisa saja."
" Yuk makan dulu, biar kamu lebih kuat nanti... hehehe."
" Aku duluan makan yah." sahut Tigor sambil melahap habis hidangan yang ada di atas meja.
" Kenapa Romi? kamu gak suka makanan nya?" tanya Tamara.
" Enggak, ini kelihatan enak, yuk aku makan yah." kata Romi
" Habisin Lo!" kata Tamara dengan suara manja.
" Kamu gak makan?" tanya Romi.
" Aku? aku diet dong! biar bagus badanku."
" Oh, makanya kamu tetap cantik dari atas sampai bawah."
" Ah ,kamu bisa saja Rom!"
" Kegiatan sehari - hari kamu apa?"
" Aku pengangguran, Tamara."
" Ih kasihan sekali kamu."
" Kamu ingin bisnis apa? biar aku kasih modal." sambung Tamara.
" Nanti aku pikirkan dulu, Tamara!"
" Sudah habis makannya?"
" Sudah!"
" Kalau begitu kita langsung cabut."
" Oke!" jawab Romi.
" Eh aku langsung balik ya mbk!"
" Oke, nanti kirim saja nomer rekening nya yah!"
" Oke!" jawab Tigor sambil melambaikan tangannya.
" Ayok sayang!" ajak Tamara sambil menggandeng Romi.
Romi tersenyum geli. Baginya ini adalah pengalaman pertama nya. Bermain dengan wanita dengan bayaran fantastis. Baginya ini sudah tidak penting lagi, memikirkan rasa,yang penting dia enjoy menikmati hidupnya.
Romi dan Tamara masuk ke mobil.
'" Kamu bisa nyetir bukan?" kata Tamara sambi menyerahkan kunci mobil itu ke Romi.
" Oke!"
" Wah kamu sudah ganteng, penampilan mu juga oke habis, cocok di sampingku." kata Tamara sambil memandang Romi tanpa berkedip.
" Kemana kita, Tamara?"
" Kemana saja,aku terserah kamu saja deh." jawab Tamara manja sambil bersandar di pundak Romi.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 80 Episodes
Comments
RN
🤭🤭👍
2020-11-22
0
Maey Ritha
haddeehhh
2020-11-17
1
Dheway
crazy man
2020-10-19
0