Bab 12

Semenjak kejadian Angga ketawan, lagi ke rumah mantan nya dan Putri marah dengan Angga. Hingga akhirnya Putri menyuruh Angga agar tukeran hp. Sehingga Angga buru-buru menghapus chattan maupun panggilan telpon. Angga menuju rumah Putri ke esokan harinya dan Putri mulai keluar dari rumah nya. Angga meminta maaf kepada Putri atas kesalahan yang dilakukan. Putri mengatakan kepada Angga lebih baik untuk tukeran hp. Putri memblok semua akun cewek yang mengechat Angga termasuk Yani. Putri dengan Angga tukeran hp selama seminggu

Seminggu kemudian

Angga langsung ke rumah Putri untuk mengambil hp nya. Ketika Angga membuka hp nya untuk mengechat Yani ternyata sudah diblok oleh Putri. Kemudian Angga membuka blok tersebut dan mengechat Yani.

Angga:"Ku kira ada yang nyariin sekali nya gak ada!!".

Yani:"ngapain cariin orang diblok"

Angga:"Bukan aku yang ngeblok tapi Putri".

Yani:"haha iya".

Angga:"maaf"

Yani:"Udah ya angga, mulai sekarang kita gak usah chattan lagi".

Angga:"Kok gitu sih"

Yani:"Udah lah angga, kamu lebih sayang sama Putri".

Angga:"Jujur yan, aku juga sayang sama kamu tapi di sisi lain aku juga sayang sama....".

Yani:"Iya udah lebih baik kamu pilih dia ajaa ya".

Angga:"Kamu pernah bilang sama aku Yan walaupun aku sama yang lain nya kamu bakalan selalu ada buat aku".

Yani:"Iya".

Kadang Yani selalu mikir dengan melihat Angga bahagia dengan yang lain nya bisa buat Yani senang. Akan tetapi dirinya yang akan merasa sedih.

Dengan begitu Yani perlahan-perlahan harus ngelupain Angga. Bagi semua orang Yani hanya perusak hubungan orang. Padahal semua orang tidak tau bagaimana Yani hadapin ini semua. Semua orang menyalahan kan Yani tanpa melihat kebenaran nya seperti apa.

Waktu berlalu begitu cepat, hujan yang mulai deras membasahi daerah Kalimantan. Yani hanya diam dan melihat keluar jendela, di dalam hati nya betapa ia kangen dengan Angga. Andai Yani dekat dengan Angga betapa bahagia nya Yani. Kalau bisa bertemu sekali walau itu sebentar Yani kepingin mengatakan kepada Angga bahwasanya ia kangen dan ia sayang sama Angga. Tapi itu mustahil bagi Angga Putri orang yang Angga sayang.

Beberapa hari kemudian ads sebuah notif pesan whatsap berbunyi. Yani melihat nya ternyata sebuah pesan dari Angga:

Angga:"Apa kabar Yan"

Yani:"Baik"

Angga:"Yan waktu itu aku cerita sama umi tentang kamu!!"

Yani:"Cerita apa memang nya?"

Angga:"Itu aku bilang sama umi gini, mi ada loh orang jauh yang suka sama aku, nama nya Yani. Dia selalu tungguin aku"

Yani:"terus umi jawab apa?

Angga:"Terus bilang jauh nya"

Yani:"Memang nya kamu udah kenalin Putri sama umi?"

Angga:"Belum"

Yani:"lah kenapa?"

Angga:"Belum berani aja bawa cewek kerumah!!"

Yani:"Oh gitu"

Yani terlihat senang karena ia orang yang pertama kali dikenal kan oleh Angga kepada orang tua nya. Seperti biasanya Yani selalu lupa rasa kecewanya terhadap Angga.

Angga juga menanyakan kepada Yani kapan Yani mau ke Jakarta. Yani mengatakan kalau bahwsanya akhir tahun. Angga terlihat senang dan selalu menunggu Yani.

Yani selalu menyisihkan uang saku nya demi ketemu Angga. Perlahan-lahan uang nya mulai terkumpul walaupun sedikit. Yani juga baru kali ini mengatakan kepada keluarga nya yaitu kakak nya yang bernama Sri. Yani mengatakan kalau bahwsanya ia suka dengan seseorang tapi orang itu orang jauh dan juga mengatakan kalau ia kepingin ke Jakarta untuk bertemu orang jauh tersebut.

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!