Pengorbanan Naina
"Nai...,jaga adikmu...mama mau ke dapur dulu" kata irma (mama naina)
" ya ma..".saut nya
kehidupan sederhana yang dijalani keluarga naina,ketika itu dia masih berumur 10 tahun,dan adik nya Richo baru berusia 10bulan.
Bayi lelaki yg sedang aktif2 nya.
tak ada yang menyangka bahwa semua pengorbanan seorang naina akan diawali dari kejadian naas tersebut.
praaanggg
suara benda jatuh dari atas bufet, Richo menangis sekencang-kencangnya,sebelum akhirnya tak sadarkan diri.
"Richoooo...."teriak mama irma.
" Nai.....apa yang kau lakukan?menjaga adikmu saja kau tak bisa!!" hardik mam irma panik dan menangis histeris,melihat anak lelakinya terkapar di lantai.
"Maafkan nai ma...nai cuma ambil mainan buat adik..." naina menjelaskan sambil menangis menyesali kenapa dia meninggalkan adiknya sendiri.
@Di rumah sakit
Mama irma mondar-mandir sambil menangis tanpa henti di depan ruang UGD dimana Richo ditangani.
sedangkan Naina hanya bisa duduk tertunduk sambil menangis.
"Bagaimana keadaan anak saya dok?"
"Keadaannya masih kritis,dia terlalu banyak menelan cairan tersebut"kata dokter.
"berdoa saja semmoga dia bisa melewati masa kritis nya" lanjut sang dokter.
Mama irma hanya bisa berucap terimakasih sambil meneteskan air matanya tanpa henti.
Ya benda yang jatuh dari atas bufet ternyata cairan racun serangga yang lupa dipindahkan dari tempatnya...jatuh dan isinya sebagian tertelan oleh Richo.
" Kamu lihat nai, semua karena kecerobohan mu...adikmu sekarang sekarat,kalo sampe Richo tidak tertolong,mama tak akan memaafkanmu!!"bentak mama irma.
Naina hanya bisa menangis dan tertunduk ketakutan.
Dia bener2 sudah tak berani menatap mata elang mamanya,dia sadar semua adalah kesalahan nya.
#####
"Dok,korban kecelakaan jalan tol sudah tiba semua di UGD" kata seorang suster
"Ayo kita periksa sus"
Kecelakaan beruntun di jalan tol dilarikan ke rumah sakit terdekat,semua korban mendapat penanganan sama..naas 4 dari 7 orang yang mengalami kecelakaan meninggal dunia.
"Sus,berikan data pasien yang meninggal ke pihak kepolisian didepan..supaya dapat menghubungi Anggota keluarga mereka"kata sang dokter
"Baik dok"
#####
kriing...kringg...kringg...
"Hallo.." mama irma mengangkat telponnya.
"Dengan keluarga pak Rahmat?"suara di seberang sana.
"Ya..saya istrinya"
" Maaf bu,kami dari kepolisian...bisakan ibu ke Rs.xxx,swami anda pengalami kecelakaan"
" Apaaa..." seketika badannya lemas...
'cobaan apalagi ini' Batinnya.
"Ada apa ma?" tanya naina memberanikan diri.
"Papa kecelakaan,kau tunggu di sini..mama akan memeriksa nya,dia di bawa ke rumah sakit ini juga"...
#####
Setelah tau dimana keberadaan swami nya,mama irma menangis histeris...
bagaimana tidak,anaknya yang masuk rumah sakit belum juga melewati masa kritis,ditambah dengan berita duka tentang swaminya yang jadi korban kecelakaan dan tak tertolong.
Naina yang tau akan berita tersebut hanya menangis tanpa henti.
Ayah yang sangat disayanginya,ayah yang jadi tulang punggung keluarga,telah pergi untuk selamanya.
Semua cobaaan datang secara bersamaan,senyum dan canda tawa yang slalu menghiasi keluarga itu telah direnggut secara paksa,yang tertinggal hanya kesedihan.
setelah beberapa saat adiknya bisa pulang ke rumah,tapi tentu saja itu bukan berita yang bener2 baik..karna efek dari cairan itu telah merusak organ tubuh Richo.. sehingga dia harus terus menjalani pengobatan sampai saat yang tidak diketahui kapan.
Mama irma yang dulu selalu cerewet dan ramah,berubah menjadi seorang wanita yang mudah marah.Gurat kesedihan dan kecapekan tersirat jelas di wajah cantiknya.
penyesalan Naina yang tiada henti atas kesalahan yang menimpa adiknya,sehingga adiknya butuh banyak biaya untuk mengobatan yang secara otomatis membuat sang mama Bekerja lebih keras.
karena sepeninggal ayahnya,membuat keuangan keluarga nya juga kacau...
sebelum mendapatkan pekerjaan mama irma hanya mengandalkan uang tabungan yang selama ini dia simpan.
Detik berganti detik, menit berganti menit, hari berganti hari,bulan berganti bulan,tahun berganti tahun...
Naina telah tumbuh menjadi gadis yang cantik.Setelah lulus dari bangku SMA dengan penuh perjuangan... sekarang dia kerja di sebuah restoran untuk membantu perekonomian keluarga nya.
Naina tumbuh menjadi gadis yang mendiam,nampak jelas gurat2 kesediaan di wajahnya.
" Nai....apa kamu sudah gajian?besok adikmu harus ke RS.. waktunya buat mama menebus obat"...kata mama irma.
" Iya ma..hari ini gajian kok,nanti Nai lembur ma..jadi pulang agak malam"
" kenapa lembur lagi?"mam irma heran.
"ngantiin temen ma... lumayan uang lemburnya bisa buat obat adik" kata naina penjelasan.
" Baguslah kalo kamu sadar..kalo adikmu seperti ini karna ulahmu..dan sudah jadi tanggung jawab mu untuk berkorban untuknya" kata mama irma sinis.
Ya...mama berubah kurang bersahabat sejak kejadian naas itu,mama masih beranggapan bahwa itu murni kesalahan ku.
Tapi aku menyanyangi nya,mama dan Richo adalah harta ku satu2nya sepeninggal papa.
aku akan terus berjuang untuk mereka.
bersambung...
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 228 Episodes
Comments
guntur 1609
aku baca lagi novelmu ya Thor. krn cerita ni sangat2 bagus sekali. beda sm novel lainya. walaupun aku masih ingat alur ceritamu ni thor
2024-12-16
0
rinny
hadir untuk kedua kali. novel yg buat para pembacanya mewek terus karena Sang author kasih banyak bawang di cerita ini
2023-08-24
0
rinny
hadir lagi untuk baca yg kedua kali. sebenarnya mau baca masih takut karena kak outhor banyak banget kasih bawang di karya ini
2023-08-24
0