......☘️☘️☘️ Happy reading ☘️☘️☘️......
......☘️☘️☘️☘️☘️☘️......
......☘️☘️☘️......
Zazsya memberikan ponsel tersebut kepada Alzeztron, lalu ia pun pergi ke dapur untuk mengambil makanan yang sudah dibeli oleh Zino tadi.
Zazsya menghampiri Zino yang saat itu sudah makan duluan.
"Zino, apa kau sudah pernah mengajari Zacky bermain game?" tanya Zazsya.
"Hm ... ada satu kali sih, itu pun dia hanya melihat aja, kenapa Kak?" tanya Zino penasaran.
"Mendadak Zacky bisa main game, apa itu tidak aneh, Kakak rasa Kakak tidak pernah jauhkan dari pengawas Kakak. Kakak tidak pernah melihatnya bermain game, mendadak dia bisa main game itu dari mana ya?" tanya Zazsya sambil mengambilkan makanan.
"Itu namanya anak cerdas Kak, cuma lihat doank dia bisa melakukan sendiri, bagus dong kalau Zacky seperti itu," ucap Zino mengacungkan jempol.
"Tapi Kakak malah khawatir, anak yang terlalu pintar juga nggak bagus," ucap Zazsya.
"Lah? Kakak ini aneh sih, anak yang punya kepintaran di atas rata-rata itu malah yang di cari, Kakak malah khawatir," ucap Zino bingung.
"Iya, dengan kepintaran yang mereka miliki malah membawa petaka untuk diri sendiri mau pun orang lain, mereka bisa berbuat apa yang mereka mau. Kakak tidak mau Zacky jadi seperti itu," ucap Zazsya dengan wajah yang di tekuk.
Zino terdiam, ya memang sedikit berbahaya sih.
"Kita lihat dulu perkembangannya seperti apa, kalau dia emang terlalu pintar nanti biar ku getok kepalanya biar nggak pintar lagi," ucap Zino.
"Di saat seperti ini kah masih punya niat buat bercanda, aku yang akan mengetok kepala mu nanti," ucap Zazsya mengangkat sendok nasi.
"Tidak Kak jangan!" ucap Zino sambil tertawa.
Zazsya mengambil makanan itu menuju ruang tamu.
"Sayang, kita makan dulu ya," ucap Zazsya.
"Mama tidak masak?" tanya Alzeztron.
"Tidak Sayang, Mama belum sempat masak, tapi nanti siang Mama masak makanan kesukaan mu ya," ucap Zazsya memegang kepala Alzeztron.
"Janji ya," ucap Alzeztron.
"Iya Sayang, Mama janji," ucap Zazsya tersenyum.
...☘️☘️☘️☘️☘️☘️...
"Aku rindu Mama," ucap Zacky memeluk bantal guling sambil manyun.
Alzezxon yang bermain game itu mendadak berhenti.
"Mama? Kenapa dengan Mama? Siapa Mama?" tanya Alzezco bingung.
"Iya, sebenalnya aku punya Mama, aku bukan Alzeztlon saudala kembal mu," aku Zacky.
"Apa! Lalu di mana Alzeztlon?" tanya Alzezxon bingung.
"Mungkin, dia cudah belcama Mama ku," jawab Zacky sedih.
Alzezxon masih terlihat bingung, tapi Zacky mirip sekali dengannya, apa ada orang yang begitu mirip dengannya kalau bukan saudara kembar?
Zacky punya ide. "Pinjamkan aku ponselmu, aku ingin menelpon Mama," ucap Zacky.
"Nih pakai, aku cangat penacalan dengan Mama yang kamu bilang itu," ucap Alzezxon memberikan sebuah ponsel kepada Zacky.
"Mama ku sangat baik dan cantik lhi," jawab Zacky tersenyum.
ia pun mengambil ponsel Alzezxon yang ada di tangannya lalu mengingat nomor Mamanya.
Setelahnya ia pun menelpon.
Triring! Triring!
Triring! Triring!
Alzeztron menaikan alisnya saat melihat ada seseorang yang menelpon di ponsel Zazsya, saat itu Zazsya ke dapur untuk mengambil lauk.
"Halo, ini dengan capa?" tanya Alzeztron.
"Hey Alzeztlon, ini aku Zacky, di mana Mama ku?" tanya Zacky.
Alzeztron celingak celinguk melihat ke arah dapur dan saya itu ia melihat Zazsya ingin menghampirinya.
"Mama, aku ke toilet sebental ya," ucap Alzeztron buru-buru menuju ke dalam kamar, kamar itu ada toiletnya sendiri.
"Hey! Kenapa kamu malah lali?" tanya Zacky.
"Kamu kok mendadak telpon?" tanya Alzeztron.
"Papa kamu jahat banget, aku telus di malahin sama Papa kamu," ucap Zacky ngambek.
"Ya, makanya aku mau kabul aja," jawab Alzeztron.
"Kita tukalan lagi yok, aku nggak mau ada di cini," ucap Zacky.
"Hm ... tapi aku juga mau tetap di cini juga, Mama kamu cangat baik, aku juga mau punya Mama cepelti kamu," ucap Alzeztron manyun.
"Aku mau pulang, aku nggak mau di cini," ucap Zacky yang mulai menangis.
.......❤️❤️❤️......
.......❤️❤️❤️❤️❤️❤️......
......❤️❤️❤️ Bersambung❤️❤️❤️......
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 40 Episodes
Comments
💕𝘛𝘢𝘯𝘵𝘪 𝘒𝘪𝘵𝘢𝘯𝘢💕
𝒁𝒂𝒄𝒌𝒚 𝒈𝒂𝒌 𝒕𝒆𝒓𝒈𝒊𝒖𝒓 𝒘𝒂𝒍𝒂𝒖 𝒑𝒂𝒑𝒂𝒏𝒚𝒂 𝒌𝒂𝒚𝒂 𝒕𝒆𝒕𝒂𝒑 𝒎𝒂𝒖 𝒔𝒂𝒎𝒂 𝒎𝒂𝒎𝒂𝒏𝒚𝒂
2024-04-30
0
syh 03
hidup sederhana asal bersama mama psti bahagia
2024-03-24
0
Zahbid Inonk
punya ayah sadis banget
2024-02-08
0