Kepala suku pulau Song merupakan pemimpin suku yang baik dan bijaksana, serta sangat melindungi dan memahami semua yang diinginkan penduduk sukunya.
Kepala suku pulau Song merupakan Ayah dari Jie yang selalu dengan sekuat tenaga berusaha untuk melindunginya.
Selain itu Jie juga bahagia karena mempunyai sahabat yang bernama "Soni" yang memiliki karakter sangat menyenangkan, pintar, dan sedikit lucu.
Ayahnya Jie telah mengirimkan beberapa pasukan ke beberapa pulau lain untuk menjadi seorang informan dengan tujuan untuk mengetahui sebuah informasi.
Beberapa hari kemudian datanglah salah satu utusan dan menghadap ke Ayahnya Jie, utusan tersebut memberikan informasi mengenai adanya rencana penyerangan dari pulau lain.
Pulau yang akan melakukan penyerangan terhadap pulau Song bernama pulau Jud-Jud.
Pulau Jud-Jud merupakan pulau yang selalu melakukan penyerangan terhadap pulau-pulau lain.
Selain memiliki keahlian berperang yang sangat hebat, pasukan Jud-Jud juga memiliki tubuh yang begitu kuat.
Beberapa pulau telah dikuasainya karena mereka belum pernah mengalami sebuah kegagalan.
Setelah menguasai sebuah pulau, setiap tahunnya pasukan Jud-Jud akan selalu mengambil hasil bumi dan membawa sebagian penduduk pulau untuk dijadikan budak, dan yang nantinya akan dipekerjakan untuk pembangunan di pulau Jud-Jud.
Ketika menerima berita tentang akan adanya penyerangan membuat Ayahnya Jie disetiap harinya menjadi gelisah memikirkannya.
Jie mencoba untuk membantu Ayahnya dengan cara memberikan ketenangan dan memberikan semangat pada sang Ayah.
Jie berkata kepada Ayahnya, "Ayah merupakan pemimpin yang memiliki kemampuan yang sangat besar untuk melindungi penduduk Song".
Ucapan itu membuat Ayahnya menjadi mempunyai semangat baru untuk menghadapi serangan yang akan terjadi.
Selain itu Jie juga membantu merencanakan sebuah strategi dalam menghadapi serangan dari pasukan pulau Jud-Jud.
Tiga hari berturut-turut mereka belum juga mendapatkan sebuah cara untuk menghadapi serangan itu.
Akan tetapi secara tiba-tiba Jie teringat tentang mata air yang terdapat di sebuah lembah.
Dengan penuh harapan Jie ingin mencoba kembali mengenai khasiat dari mata air itu, Soni dan para pasukan beserta beberapa penduduk lainnya akhirnya mengikuti Jie menuju ke tempat mata air yang terdapat di sebuah lembah.
Sebelumnya Jie telah menceritakannya kepada Ayahnya mengenai khasiat mata air yang ada di lembah, kemudian Ayahnya memutuskan untuk mencobanya.
Ketika sampai di sebuah lembah yang terdapat mata air yang misterius maka mereka meminum air yang ada di lembah.
Setelah meminum air lembah tubuh mereka merasa lebih kuat dari sebelumnya, dan ada salah seorang penduduk yang memiliki sebuah penyakit (demam) langsung sembuh seketika.
Pasukan dan penduduk pulau Song sangat senang dengan adanya mata air itu karena membuat mereka lebih bersemangat untuk menghadapi serangan yang dilakukan oleh para pasukan dari pulau Jud-Jud.
Ayahnya Jie sangat senang ketika mendapat laporan dari para pasukannya dan penduduknya mengenai hasil dari khasiat mata air yang ada di lembah.
Mereka menceritakan bahwa tubuh mereka lebih kuat dari sebelumnya dan memiliki tubuh yang sangat sehat dari sebelumnya.
Akan tetapi disela-sela kegembiraan itu Ayahnya Jie masih tetap memiliki rasa kekhawatiran dan masih belum merasa yakin mengenai semua kekuatan yang dimiliki pasukannya dan penduduknya akan mampu menghadapi pasukan dari Pulau Jud-Jud.
Tiba-tiba terdengar suara teriakan Jie yang begitu kencang dengan mengatakan " Tetap bertahan di Pulau Song ".
Dengan serentak para pasukan dan semua penduduk membalasnya dengan mengatakan " Siap ".
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 40 Episodes
Comments
Om Rudi
Pulau Jud Jud
Ayo bantu Om Rudi di:
Pendekar Sanggana
Sanggana1: Perampok Raja Gagah
2020-11-26
0