6

"Pak, bu, ada yang mau Fia bicarakan" sapa Fia saat telah selesai melaksanakan kewajiban dan makan malam

"Mau bicara apa nak" sahut Afwan

"Kalau boleh, besok saya mau berangkat ke kota A, karena lusa ada peringatan wafatnya alm. ibu mertua, saya akan berangkat dengan pesawat jam tujuh malam, dan akan kembali lusa dengan pesawat jam delapan pagi"

"Ibu mengijinkan nak, tapi apa kamu tidak terlalu letih, dengan perjalanan secepat itu?" terlihat jelas kekhawatiran di wajah Aira

"Saya tidak ingin berlama-lama disana bu, kalaupun saya letih, saya lebih baik beristirahat disini saja" jelas Nafia

"Baiklah kalau begitu, bapak dan ibu setuju kamu pergi"

***

Disinilah Nafia sekarang, saat manusia lain masih bergelut dengan selimut dan mimpi mereka, Nafia sudah berada di pemakaman. Setelah Subuh dia berangkat agar tak bertemu dengan mantan suami, karena acara akan di mulai jam sepuluh pagi

Setelah tiba di kota A, Nafia mencari penginapan yang dekat dengan pemakaman, agar bisa lebih cepat berkunjung dan tak memakan waktu yang lama

Menatap pusara Wina dengan mata berkabut, terselip rasa rindu yang tak mampu terungkap, ingin memeluk dan menumpahkan semua rasa yang ada namun tak mungkin

"Ma, ini Fia, maaf Fia baru bisa berkunjung sekarang, bukan Fia tak ingin, tapi sekarang Fia sudah berada dengan jarak yang jauh dari mama, tapi mama selalu ada di hati Fia. Ma,, Fia rindu, peluk Fia ma,,, sekarang Fia bersama dengan keluarga yang menerima Fia dengan segala kekurangan Fia, mama bahagia disana ya ma, Fia sayang mama, Fia pamit ma"

Setelah selesai berdo'a Fia meletakkan karangan bunga di atas pusara Wina, dan dengan cepat meninggalkan pemakaman menuju bandara.

"Yoga, ini benarkan makam ibuku? Bukankah acaranya belum di mulai? Kenapa sudah ada karangan dan taburan bunga disini?" Alvin tak mengira saat dia sampai disana, makam ibunya sudah penuh dengan taburan beraneka warna bunga mawar, tapi yang sangat mencolok adalah sebuah karangan bunga yang terikat indah diatas pusara, hanya mawar putih dan hitam

"Sebentar, saya akan tanya pada penjaga makam dulu" Yoga pun pergi mencari penjaga makam untuk bertanya hal tersebut, setelah mendapat penjelasan dari penjaga makam, dia pun memberi kabar pada Alvin

"Vin, sepertinya Nafia baru saja dari makam ini, penjaga itu berkata, Subuh tadi ada seorang wanita yang duduk di dekat makam, ketika penjaga akan mengusirnya, penjaga itu mendengar kata 'mama' dari mulutnya, dan dia kira itu anaknya" jelas Yoga

"Bukankah kau bilang dia tidak akan datang"

"Entahlah, tapi itu pasti dia, karena Nafia sangat menyayangi nyonya Wina, dan dia juga menyukai mawar hitam, sedangkan nyonya Wina menyukai mawar putih, dia memang sulit di tebak"

"Benarkah itu kau?" bathin Alvin

***

"Fia,,,," sapa Albi yang juga baru sampai di bandara

"Eeh,,, ada mas Bian, dari mana mas?"

"Mau ke kota A, mau menghadiri hari peringatan wafatnya ibu temanku, kamu dari mana?

" Apa??? Kota A!!! Apa mas Bian kenal dengan Alvin, nggak mungkin, pasti cuma kebetulan"

"Nggak dari mana-mana koq mas, tadi habis antar pesanannya temen bapak, ini sudah mau pulang, lagi nunggu bapak jemput"

"Oh,,, kalau gitu saya duluan ya, mau check in, takut ketinggalan pesawat"

"Ya mas, hati-hati di jalan"

Setelah melambaikan tangan salam perpisahan, mereka berpisah. Ada yang berbeda ketika lambaian tangan itu berakhir, hati Albi terasa ada yang menghilang, entah kenapa bayangan Nafia selalu hadir

"Apa aku menyukainya? Tapi rasanya tak mungkin, dia bahkan tak pernah menggodaku, dia hanya bersikap biasa padaku, tidak seperti Rindi"

Terpopuler

Comments

Aracely

Aracely

Ckesan pertana bc sgt syuja 😍. selanjutnya...ga pingin berhenti untuk bcnya. good luck, Authornya tau banget selera pembaca seperti sy.

2022-04-04

0

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!