4. Tidak ingin

Pandangan ka andre tidak ingin berpaling dari gadis, ia terus memandangnya penuh wajah yang berbinar menandakan bahwa ia bahagia bersamanya, namun sebaliknya hal itu membuat gadis jadi merasa tidak nyaman dia pun mencoba mengalihkan pandangannya.

Usai mereka bernyanyi ka andre meminta waktu sejenak pada semua pengunjung dikafe, karena ia ingin berbicara sesuatu

"maaf jika mengganggu waktu kalian semua, saya disini mau mengungkapkan sesuatu, untuk wanita yang speacial...

"aku mohon jangan ungkapkan disini" kata hati gadis yang gelisah dan kesal melihat tingkah laku ka andre

suasana jadi hening, para pengunjung semua tersenyum dengan melihat kami berdua dipanggung

"sudah sejak lama aku menahan perasaanku, dan sejak kali bertemu denganmu jantungku merasa berdetak kencang, gadis mau kah kamu menjadi pacarku?" ungkapnya penuh dengan kata kata puitis, dihadapan banyak orang ia ucapkan

semua pengunjuk bersorak sambil bertepuk tangan

"terima...

"terima..

"terima...

Gadis terdiam dan memejamkan mata sebentar sambil menghela nafas untuk menenangkan dirinya

"maaf, aku nggak bisa ka" jawab gadis, lari pergi meninggalkan ka andre sendiri dipanggung

Semua orang dicafe tersebut berbisik bisik

"kasihan ya cintanya ditolak...

"kasihan ya pasti malu cowoknya..

"malah ditinggal lagi, nggak kasihan sama cowoknya...

Semua berbisik mengumpat dan mengejudge, atas apa yang terjadi dipanggung

Sedang ka andre masih terdiam diatas panggung seperti tidak percaya apa yang barusan terjadi, tak lama dia pun tersadar dan langsung lari mengejar gadis yang meninggalkannya

ka andre mengejar sampai ke parkiran, ia melihat gadis diatas motornya

"gadis, tunggu!" seru ka andre menghentikan langkah gadis yang sudah siap untuk pergi

"ada apa lagi ka?" tanya gadis yang tidak mengerti lagi dengan sikap ka andre

"apa benar kamu tidak menyukai saya?" tanya ka andre penasaran dengan jawaban gadis

"maaf ka sebelumnya ka, saya tidak bisa menerima cinta kakak, saya tidak menyukai kakak" jawab gadis dengan berat hati takut melukai hatinya, karena memang kak andre adalah anak yang baik

"kenapa? Apa yang membuatmu tidak menyintai aku? Apa kurangnya aku? Biar aku perbaiki semuanya" desak kak andre yang masih begitu mengharapkan gadis

"tidak ada yang kurang dari kakak, aku yang banyak kurangnya ka, cinta itu tidak tau alasannya" jelas gadis agar ka andre mengerti akan dirinya

"kalau begitu izin aku disampingmu walau belum ada cinta dihatimu, biarkan aku menunggunya" ujar ka andre semakin memaksakan diri

Gadis semakin merasa bingung mau menanggapinya bagaimana, ia terdiam sejenak

"ka, jangan buat aku seperti orang jahat, harus berpura pura mencintai seseorang yang tidak aku cintai, apa lagi menjadikannya pelampiasan, itu akan menyakiti diri kakak, aku tidak bisa ka, maaf banget, aku pergi ya ka" jelas gadis panjang lebar agar ka andre mengerti dan paham atas situasi ini

Gadis meninggalkan ka andre dengan sepeda motornya, sedang ka andre masih berdiri dengan mata berkaca kaca

"siapa laki laki yang ada dihatimu?

aku begitu mencintaimu, aku berharap suatu hari nanti kamu bisa menerimaku" kata hati ka andre

Gadis sepanjang perjalanan mengendarai motor merasa bersalah dan takut kata katanya menyakiti hatinya

"sebenarnya dulu aku pernah mengagumimu, tapi itu hanya sebatas kagum bukan cinta, aku juga tidak percaya cinta, karena buktinya kedua orang tuaku menikah karena cinta yang ujangnya berpisah" suara hati gadis

*******************

Ternyata salah satu teman ka andre ada yang rekam kejadian kemarin, disebar dimedia sosial semua heboh

@heru

sudah romantis romantis dotembak dotengah banyak orang malah ditolak cintanya..

komentar 150 :

@net1 "parah banget...

@net2 "kasihan ketua osis, makanya jangan sok, apalagi nembak gadis populer, gak level...

@net3 "jangan gitu dong seenggaknya dia sudah mencoba

@faris "parah loe, aib temen sendiri loe umbar, hapus..

keesokan harinya disekolah sudah pada geger, dan mengolok olok andre, selain itu ada juga yang mengolok olok gadis, tentu yang tidak suka pada gadis.

Saat gadis baru mau masuk kelas langsung ditarik oleh lina, gadis yang belum tau apa apa merasa bingung dengan sikap orang orang yang sedari tadi berbisik bisik dengan tatapan sinis seakan mengejeknya

"duduk kamu sini" tarik lina pada gadis merasa kebingungan

"ada apa sih lin?" tanya gadis kebingungan

Lina menyodorkan ponselnya pada gadis sambil berkata

"baca ini, parah banget heru" kata lina menunjuk ke hp nya

gadis terdiam sambil mengsecroll isi komentar para netizen terhadap video tersebut

"romantis banget ya ka andre, andai aku yang ditembak...

Belum selesai lina berbicara gadis langsung memgembalikan ponselnya dan langsung beranjak pergi meninggalkan lina dengan penuh kekesalan dan amarah menuju ke kelas andre dan heru.

Gadis langsung masuk ke kelas mereka terlihat heru dan temennya sedang bersenda gurau seperti menertawakan andre

Menendang pintu kelas gadis emosi, sontak membuatnya terkejut langsung melihat ke arah gadis, lina yang mencoba melerai dengan menarik narik tangan gadis tidak mempan

"hapus!" suruh gadis dengan sinis

"apa yang perlu gue hapus?" tanyanya ngeyel

"jangan pura pura nggak tau ya, postingan itu" jawab gadis dengan emosi tangannya yang mulai menggenggam matanya tajam memerah

"lagian yang lihat sudah banyak, ngapain dihapus" sahut heru dengan wajah ngeyelnya

"andre temen loe bukan sih?

dia sahabat loe, tega teganya loe mempermalukan dia, dengan share di medsos" sambil menunjuknya gadis berbicara dengan lantang

"hahaha...

heru bertepuk tangan sambil tertawa dan berkata

"hebaaat... Kamu lupa ya, kemarin loe juga sudah mempermalukan andre di depan umum, loe dan gue sama"

Gadis terdiam seakan omongan heru menyetak hatinya dan fikirannya, tanpa bisa bicara lagi, tiba tiba andre datang dari luar kelas masuk terburu buru segera melerai mereka

"sudah stop, ini masih pagi jangan bikin keributan, silahkan kembali" ujar andre tidak berani memandang wajah gadis karena merasa malu

Akhirnya gadis dan lina pun kembali kekelas, ditengah jalan menuju kekelas dihadang oleh geng miss

"pagi pagi udah bikin keributan, nggak di sekolah nggak dimedsos sama" ujar ratu salah satu geng tersebut

Gadis terus berjalan tanpa menghiraukan omongannya, membuat mereka kesal, akhirnya mereka menarik bajunnya dari belakang

"apa apaan sih?" ujar gadis kesal sambil menepis tangan ratu

"loe budeg ya,,jangan sok populer disini, loe tau andre itu cruss gue" kata ratu marah marah

"harusnya loe bersyukur gue udah nolak dia, jadi kesempatan loe buat deketin dia banyak, dasar bodoh" ujar gadis dengan lantang lalu pergi meninggalkannya

"apa loe bilang, lue yang bodoh" seru mira membela temannya

Gadis dan lina terus berjalan tanpa menghiraukan ucapan mereka, lalu kembali ke kelasnya duduk bersama

"loe harusnya nggak usah jawab dulu pas ditembak" ucap lina sedikit kesal pada gadis

"loe nggak tau posisi gue saat itu" sahut gadis

"harusnya loe lebih hati hati, pasti ka andre malu banget" gumam lina membela andre

"maksud loe gue sama aja sama heru?" tanya gadis mulai merasa bingung

"sedikit, lebih baik loe minta maaf sama ka andre biar semua kelar" saran dari lina untuk sahabatnya

"hmmm... Nanti aku fikirin deh" ucap gadis masih bimbang

Terpopuler

Comments

Arsen Himawan

Arsen Himawan

lanjut makin penasaran

2023-10-11

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!