Bab 3 - Awal dari masalah dan Kebahagian

“tunggu seminggu pak ? bukannya terlalu cepat ya ?” tanya Rendi dan Nugra dengan kebingungan “iya kalian tidak salah dengar dalam jangka waktu seminggu kalian harus dapat menyelesaikan proker ini, ini akan melatih kalian agar mengerjakan tugas lebih cepat” ucap pak aldo

Anggota anggota lainnya hanya terdiam sambil medengerkan diskusi antara Rendi dan pak aldo, dan akhirnya pak aldo menetapkan jangka waktunya menjadi dua minggu

“oke semuanya kalian dengar kan tadi apa yang dibilang pak aldo ? kita punya waktu dua minggu nanti kita akan membahas lebih lanjut digrup chat jadi kalian setor nomornya semua ya nanti kita bisa buat grup chat” ucap Rendi

“siap kak!” ucap semua anggotanya “huaa dua minggu kita bahkan nggak ada persiapan mental sama sekali, ini sih bakal melelahkan” ucap Gerry dengan menghela nafas berat

“iyalah soalnya kalau waktunya mepet gini buat proposal aja harus mati matian buatnya” ucap diva dengan kesal, merekapun kembali kerumah masing masing

“agak melelahkan juga ya pengkaderan ini, gimana ya kabar Dery ?” pikir Gerry, lalu Gerry coba menghubungi Dery dan mengajak buat game, “yo Der ayok main game” kata Gerry “ini udah di game Gerry, lagi maen ma yang lain” jawab Dery .

“yaudah bentar aku login gamenya” ucap Gerry, satu malam itu Gerry dan Dery menghabiskan waktu bersama untuk bermain game dan mengobrol “eh Gerry tau gak si Lika itu aku coba buat dekatin dia tau” ucap Dery “oh ya ? bukannya dia suka sama si felix yak ?” tanya Gerry “iya, nanti deh kuceritain besoknya aku mau tidur duluan, dah Gerry” jawab Dery.

“weh parah Dery ngomongnya setengah setengah mulu dah, yaudah lah aku juga tidur” lalu malam itupun berakhir dan bahkan Gerrypun tidak tahu bahwa apa yang dibicarakan barusan akan berdampak kedepannya.

Keesokan harinya disekolah Gerry bertemu anggota pecc lainnya dan mulai mengobrolkan soal pembagian tugas semalam “oke mari kita mulai membahas ulang tugas kita masing masing yang sudah kita obrolkan semalam oke ? Diva masih ingatkan ?” ucap rendi dengan tegas “iya kak masih, saya tugasnya membuat proposal bersama melisa” jawab diva

“yang lain ?” tanya rendi, “saya, Dery dan petra akan jadi bagian perlengkapan” jawab Gerry “saya mia dan ali akan jadi bagian komsumsi” ucap cica

“kelihatannya semua sudah tau ya pekerjaan masing masing aku dan nugra sendiri akan kordinasi kalian dan bakal membantu dalam pembuatan proposal  juga sekalian mengajukannya ke pak aldo” ucap rendi dengan serius dan akhirnya meminta semua untuk kembali kekelas karna sudah jam pelajaran.

Setelah jam pelajaran Ali langsung mengajak Gerry untuk kekantin untuk makan siang bersama, Gerry juga langsung mengajak teman teman lainnya untuk pergi tapi Febri menolak tampa alasan yang jelas.

Sesampainya dikantin Gerry bertemu melisa dan Mia disana “Gerry tumben kekantin” ucap Melisa, “iya ini diajak Ali tadi sekalian juga ajak yang lainnya” jawab Gerry

Gerry yang melihat Mia dengan ekspresi yang sedang sedih lalu bertanya apa yang sudah terjadi tapi Melisa langsung menyelah pembicaraan “Gerry aku sama Mia kekelas duluan ya bye” ucap Melisa, Gerry yang masih kebingungan apa yang terjadi hanya bisa mengiyakan.

Sepulang sekolah anggota pecc lanjut berkumpul untuk membahas soal program English camp tersebut

“teman teman aku dapat kabar kalau nanti English camp ini hanya akan dilakukan disekolah, jadi sepertinya akan lebih mudah dalam menyiapkan semuanya” ucap rendi yang mendapatkan info langsung dari pak aldo, setelah mendiskusikan tentang program tersebut merekapun lanjut pulang kerumah masing masing

Melisa kemudian mengajak teman teman yang lainnya untuk mengerjakan proposal dan mendiskusikan tugas tugasnya dirumahnya

“teman teman nanti datang kerumahku ya untuk kerja tugasnya terutama untuk kau Gerry kita semua harus saling membantu tugas yang lainnya dimulai dengan mengerjakan proposal” ucap melisa di grup chat “okey tunggu saja nanti dirumahmu sekitar jam lima aku kesana” jawab Gerry

Sesampainya dirumah gadiz, Gerry dan teman teman lainnya menghabiskan waktu untuk mengerjakan tugas

Dan pada saat ditengah tengah perbincangan ringan Mia tiba tiba melihat hpnya dan akhirnya merasa sedih semua bertanya ada apa, dan dia mengatakan kalau hubungan dia dengan Febri selesai

Lalu Mia menceritakan apa yang sudah terjadi beberapa hari belakangan ini, dia cerita “akhir akhir ini aku sering bertengkar dengan febri karena aku yang lebih memilih menghabiskan waktu untuk mengerjakan program English camp ini dan dia bilang kalau aku nggak pernah beri waktu kedia nggak pernah peduliin dia.. padahal aku sendiri selalu memperhatikan dia…”

Teman teman lainnya ikut bersimpati pada Mia lalu mereka meminta ke Mia agar membiarkan dan tidak memperdulikannya berharap kalau kalau Febri minta balikan Mia harus menolak, dan Mia pun menyetujui itu.

Setelah kejadian yang menyedihkan tersebut  Gerry dan teman teman yang lainnya kembali pulang kerumah masing masing.

Pada malam itu tidak ada yang tau masalah apa yang akan mendatangi mereka kedepannya, mereka pun menghabiskan hari harinya untuk belajar dan mengerjakan program English tersebut

“oke semuanya sudah siapkan ? besok dihari minggu kita akan mulai ya English campnya jadi kalian jangan ada yang begadang” ucap Rendi , “besok  juga kalian jangan lupa berpakaian yang rapi ya dengan menggunakan warna putih atau merah juga bisa” ucap Nugrah

Akhirnya rapat ditutup dan mereka semua menyiapkan diri masing masing buat hari esok

Keesokan harinya Gerry dan teman teman lainnya bersiap pergi untuk melaksanakan kegiatan English camp dan mereka mulai menyiapkan semua perlengkapan dan makanan untuk para anggota yang ikut English camp tersebut

“halo semuanya selamat datang dikegiatan English camp kita, disini kita akan belajar dan sambil bermain tentunya jadi kita tidak perlu tegang, pertama tama mari kita memperkenalkan para panitia kita masing masing ya,” ucap rendi

Lalu para panitia pun memperkenalkan diri masing masing dan tidak lupa untuk memberitaukan kelompok berapa yang akan mereka ketuai  

  “berikutnya kita akan membuat kelompok okey ? jadi lima orang di tiap kelompok yak nanti dipipin sama dua kakak panitia ditiap kelompok ya” ucap Rendi yang membuka acara dan memberikan instruktur ke para anggota yang ikut English camp

Akhirnya English camp yang mereka siapkan selama dua minggu tersebut tidak sia sia sama sekali dengan lancarnya aktivitas ini berjalan merekapun bahagia dalam menjalalinya terkecuali Mia yang saat dijam istirahat terlihat murung, Gerrypun menghampikirnya dan mengobrol

“Hey Mia ada apa ? kok murung murung aja, kalau ada masalah cerita siapa tau aku bisa bantu” tanya Gerry

“hehe tidak kok, cuman masalah sama dia lagi aja aku kayak dichat lagi sama dia aku dikatain jahat karna ninggalin dia terus bilang karna English camp ini aku jadi jauh sama dia, terus dia juga membahas soal masa lalu kita pacaran dulu, dia nyalahin aku karna gampang buat ninggalin dia gitu aja” jawab Mia dengan nada yang sedih

“hey hey Mia jangan nangis apanya yang kamu jahat dia kan yang ninggalin kamu pertama, dan masalah kamu gampang ninggalin buat niggalin dia kan karna sikap dia juga ke kamu kan ? lagian pilihanmu buat ikut habisin waktu buat English camp ini juga dah bagus kok, kamu juga kan nggak harus habisin waktu buat dia juga”  ucap Gerry yang menenangkan Mia sambil menawarkan tisu ke Mia

“yuk kita ngobrol bareng yang lain juga jangan sendiri mulu nggak baik loh, nanti malah kepikiran lagi” Ucap Gerry sambil menyemangati Mia

“makasi Gerry aku udah ngerasa baikan kok, makasih juga karena mau dengerin ceritaku, yaudah yuk keteman teman lainnya” jawab Mia sambil tersenyum ke Gerry

Merekapun pergi kepada teman teman lainnya dan menghabiskan waktu istirahat bersama dengan makan dan mengobrol bersama anggota yang ikut English camp lainnya

 

Akhirnya acara English camp pun berakhir dengan mulus dan merekapun semua mulai berkemas kemas dan pulang kerumah, dan tidak lupa meraka  juga foto bersama sebagai kenang kenangan

“Gerry kita pulang bareng ya” Ucap Mia

“oke Mia” Jawab Gerry

Begitulah awal yang manis dari sebuah cerita yang sederhana ini.

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!