Chap 02. Alat Sekali Pakai.

Lima tahun kemudian.

"Jadi hanya mereka yang tersisa?" tanya ketua asosiasi Bulan Darah.

Tetua ketiga mengangguk pelan. "Hanya mereka yang berhasil bertahan dalam pertarungan sebelumnya."

"Jumlah mereka sangat sedikit, tapi aku senang karena mereka adalah yang terbaik" sahut ketua asosiasi.

Selama lima tahun, anak-anak itu dilatih dengan sangat keras oleh tetua ketiga, bahkan pada tahun pertama, ada lebih dari tiga puluh anak yang meregang nyawa karenanya.

Pada tahun-tahun berikutnya pun, jumlah kematian masih terbilang cukup banyak, akibatnya jumlah mereka terus menurun hingga mencapai kurang setengahnya.

Beberapa minggu yang lalu, tetua ketiga memberikan ujian pada mereka semua, dalam ujian itu mereka harus bertahan hidup dengan cara saling membunuh satu sama lain.

Hingga akhirnya, setelah melakukan pelatihan selama lima tahun serta melewati ujian dari tetua ketiga, hanya ada sepuluh orang yang tersisa dan salah satunya adalah Sun Xiang.

"Ketua, bukankah sudah saatnya bagi kita untuk menjalankan misi?"

"Kau benar! Untuk itu-lah aku datang ke tempat ini" jawab ketua asosiasi, lalu menemui ke-sepuluh pemuda itu bersama tetua ketiga.

"Hormat pada ketua!" ujar mereka serentak.

"Bangunlah, hari ini aku akan memberikan kebebasan untuk kalian" sahut ketua asosiasi.

Mereka semua hanya diam dan tidak ada seorangpun yang merespon perkataan ketua asosiasi, karena selama berada di sana mereka telah melupakan yang namanya kebebasan.

Meskipun begitu, mereka semua tetap merasa senang dan bahagia, karena pada akhirnya mereka bisa terbebas dari latihan yang telah menyiksa jiwa dan raga mereka selama ini.

"Karena sekarang kalian sudah bisa keluar dari sini, maka aku akan memberikan satu misi untuk kalian semua."

"Sudah kuduga, kebebasan yang dia bicarakan hanyalah omong kosong belaka" ucap Sun Xiang dalam hatinya.

"Misi yang akan kuberikan ialah, membunuh pangeran kedua kekaisaran Bei dan pastikan kalian menyelesaikan misi ini dalam satu bulan."

"Baik, ketua!" ujar mereka serentak.

"Bagus! Sekarang kalian boleh beristirahat" sahut ketua asosiasi. Kemudian pergi meninggalkan mereka bersama tetua ketiga.

***

"Sun Xiang, kau mau kemana?" tanya salah seorang pemuda.

"Bukan urusanmu!" ujar Sun Xiang, lalu meninggalkan mereka.

"Cihh... Andai saja tetua ketiga tidak menghentikan ujian sebelumnya, aku pasti sudah membunuhnya!"

"Apa kau yakin bisa membunuhnya sendirian?"

"Apa kau meremehkan ku?!"

"Bukan meremehkan, tapi bukankah kita semua sudah tahu bagaimana kehebatan Sun Xiang? Dia adalah yang terbaik dalam segala aspek."

Selama lima tahun terakhir, Sun Xiang selalu berusaha memberikan yang terbaik, bahkan kemampuannya sudah diakui oleh ketua asosiasi Bulan Darah secara langsung.

Tidak hanya itu saja, Sun Xiang juga dikenal tidak memiliki belas kasihan. Dan pada ujian sebelumnya, Sun Xiang tidak segan-segan apalagi merasa ragu dalam membunuh rekannya.

"Aku akui dia memang hebat, tapi setelah misi ini selesai, aku pasti akan mencari cara untuk membunuhnya!"

Sementara itu.

"Perintahkan mereka untuk bergerak dua hari lagi. Dan jangan lupa untuk melenyapkan mereka semua setelah misi ini selesai!"

"Baik, ketua!" sahut tetua ketiga.

"Keparat! Jadi selama ini kami hanya dianggap sebagai alat sekali pakai!" gumam Sun Xiang yang sedang mengawasi mereka.

Setelah meninggalkan rekan-rekannya, Sun Xiang mengikuti ketua asosiasi dan tetua ketiga secara diam-diam, ia berniat untuk mengorek lebih banyak informasi dari mereka berdua.

Benar saja! Keputusannya untuk mengikuti mereka memang membuahkan hasil. Sun Xiang berhasil menemukan fakta menyakitkan yang selama ini disimpan oleh ketua asosiasi.

Sejak awal, tujuan mereka semua dilatih bukankah untuk menjadi bagian dari asosiasi Bulan Darah, melainkan hanya untuk dijadikan sebagai alat sekali pakai oleh asosiasi tersebut.

Berhasil atau tidaknya misi yang akan mereka jalani, pada akhirnya hanya kematian yang akan menunggu mereka, entah itu di tangan kekaisaran atau ditangan asosiasi.

"Satu lagi, setelah mereka bergerak, perintahkan dia mengawasi mereka."

"Ketua, tidak bisakah anggota kita saja yang mengawasi mereka?"

"Memangnya kenapa?"

"Aku hanya tidak bisa mempercayai orang itu, karena bagaimanapun juga dia berasal dari aliran putih."

"Aku tahu itu, tapi kita tidak bisa berbuat apa-apa karena dialah yang memberikan misi ini pada kita" sahut ketua asosiasi.

"Aliran putih? Apa maksudnya ini?!" Sun Xiang tersentak, ia benar-benar tidak menyangka jika aliran putih ikut terlibat dalam masalah ini.

Dibandingkan sebelumnya, fakta yang ia dapatkan kali ini justru jauh lebih mencengangkan, karena setahunya aliran putih dan hitam selalu bermusuhan.

"Ternyata yang dulu kakek katakan memang benar adanya" gumam Sun Xiang teringat dengan nasehat mendiang kakeknya.

Sebelum meninggal, kakeknya selalu menasehati Sun Xiang agar tidak terlalu mempercayai orang lain, karena di dunia yang kejam ini hanya diri sendirilah yang paling bisa dipercaya.

Kala itu, Sun Xiang tidak terlalu memahami perkataan kakeknya, tapi sekarang ia akhir-nya mengerti dan memahami maksud dari nasehat kakeknya itu.

"Aliran putih ataupun hitam, keduanya tidak ada yang bisa dipercaya" gumam Sun Xiang, lalu kembali ke tempat rekan-rekannya berada.

***

"Darimana saja kau?!" tanya pemuda sebelumnya.

Sun Xiang tidak menghiraukan pemuda itu dan langsung menuju ke sudut ruangan yang lebih gelap, kemudian duduk bermeditasi untuk menenangkan diri dan pikirannya.

Dalam waktu lima tahun, Sun Xiang yang awalnya hanya anak biasa kini telah berubah menjadi seorang kultivator, bahkan kekuatannya telah mencapai ranah Spirit Master.

Dalam dunia kultivasi, kekuatan para kultivator terbagi menjadi beberapa tingkatan yaitu.

Kondensasi.

Penguatan Tualang.

Penempaan Tubuh.

Pengumpulan Spirit.

Spirit Master.

Spirit Bumi.

Spirit Langit.

Spirit Surga.

Emperor.

Martial Emperor.

Super Emperor.

Setiap ranah dalam kultivasi terbagi menjadi sembilan level, dan untuk saat ini, kultivasi Sun Xiang hanya berada di ranah Spirit Master level lima.

"Hahh... Sepertinya hanya itu satu-satunya cara yang bisa dilakukan" gumam Sun Xiang.

Dengan kekuatannya saat ini, Sun Xiang memang tidak mungkin bisa menang melawan anggota asosiasi, tapi bukan berarti ia tidak bisa membebaskan diri dari asosiasi Bulan Darah.

Selama ini Sun Xiang selalu merencanakan pelarian, namun ia tidak pernah memiliki peluang untuk melakukannya, tapi sekarang peluang itu justru datang dengan sendirinya.

Menurut informasi yang ia dapatkan, mereka akan diperintahkan untuk bergerak dalam dua hari, dan hanya itu satu-satunya peluang bagi Sun Xiang untuk melarikan diri.

Jika rencananya itu berhasil dilakukan, maka Sun Xiang akan mendapatkan kebebasan yang sebenarnya. Tapi jika gagal, maka itu akan menjadi akhir dari perjalanan hidupnya.

"Apapun yang terjadi, aku harus keluar dari asosiasi sialan ini!"

"Hei! Berhentilah berpura-pura, aku tahu kau sedang tidak bermeditasi." ucap pemuda sebelumnya.

Sun Xiang membuka mata, kemudian menatap pemuda itu dengan tatapan tajam, "Lei Huo, kenapa kau selalu saja mengusikku?!"

"Tidak ada alasan khusus, aku hanya ingin membalas perbuatanmu yang waktu itu" jawab pemuda bernama Lei Huo.

"Sudah kukatakan, itu bukan perbuatanku!"

"Keparat! Apa kau pikir aku akan percaya padamu?!" Lei Huo mencengkeram kerah baju Sun Xiang, sorot matanya yang tajam melukiskan kemarahan yang begitu besar.

"Percaya atau tidak itu bukan urusanku! Tapi jika kau mengusikku lebih dari ini, maka jangan salahkan aku jika harus membunuhmu!"

Lei Huo mendengus kesal, namun tidak ada yang bisa dilakukannya selain melepaskan genggaman tangannya pada kerah baju Sun Xiang, lalu pergi tanpa mengatakan apapun.

Walaupun Lei Huo sangat ingin membunuh Sun Xiang dengan tangannya sendiri, namun dia bukanlah pemuda bodoh yang tidak bisa membaca dan memahami situasi.

Selain itu, sebagai seorang pembunuh ia memiliki insting yang lebih tajam dari manusia biasa, dan baru saja instingnya merasakan bahaya ketika bertatapan dengan Sun Xiang.

"Sial! Apa aku benar-benar tidak bisa mengalahkannya?!"

Terpopuler

Comments

Jimmy Avolution

Jimmy Avolution

terus

2024-03-10

0

Senthot Haryantogawi

Senthot Haryantogawi

p

2023-11-09

0

Cerita yang bagus tapi soal Ranah pakai bhs Indonesia saja tor biar mudah dipahami

2023-11-04

0

lihat semua
Episodes
1 Chap 01. Calon Pembunuh Bayaran.
2 Chap 02. Alat Sekali Pakai.
3 Chap 03. Rencana Sun Xiang.
4 Chap 04. Pengkhianat Asosiasi.
5 Chap 05. Masalah di restoran.
6 Chap 06. Melarikan Diri.
7 Chap 07. Bertemu ular putih.
8 Chap 08. Merampok perampok.
9 Chap 09. Meninggalkan kota Yunji.
10 Chap 10. Siapa kau sebenarnya?
11 Chap 11. Markas Serigala Hitam.
12 Chap 12. Sun Xiang Vs Lang Jiao.
13 Chap 13. Bayangan dalam gelap malam.
14 Chap 14. Buruan Besar.
15 Chap 15. Mencari informasi.
16 Chap 16. Hewan spiritual level lima.
17 Chap 17. Kristal hitam.
18 Chap 18. Murid Sekte Lotus Emas.
19 Chap 19. Ashura dan Yama.
20 Chap 20. Lima anggota asosiasi.
21 Chap 21. Yin Hua.
22 Chap 22. Kembali ke kota Yunji.
23 Chap 23. Menyerang Lembah Iblis.
24 Chap 24. Hancurnya Lembah Iblis.
25 Chap 25. Sekte Halilintar Langit, lagi!
26 Chap 26. Mendatangi sekte Halilintar Langit.
27 Chap 27. Melawan para tetua sekte.
28 Chap 28. Sun Xiang Vs Huan Feng I
29 Chap 29. Sun Xiang Vs Huan Feng II
30 Chap 30. Ambisi kaisar Zhong.
31 Chap 31. Utusan kekaisaran.
32 Chap 32. Meninggalkan Yin Hua.
33 Chap 33. Makam Immortal I
34 Chap 34. Makam Immortal II
35 Chap 35. Makam Immortal III
36 Chap 36. Makam Immortal IV
37 Chap 37. Makam Immortal V
38 Chap 38. Metode latihan Lei Huang.
39 Chap 39. Pesta kecil-kecilan.
40 Chap 40. Energi Inti
41 Chap 41. Serangan hewan spiritual.
42 Chap 42. Rencana Ashura
43 Chap 43. Yin Hua diculik.
44 Chap 44. Amarah Sun Xiang.
45 Chap 45. Pengorbanan.
46 Chap 46. Penguasa baru.
47 Chap 47. Penyatuan dua energi.
48 Chap 48. Kejadian tak terduga.
49 Chap 49. Sosok mengerikan.
50 Chap 50. Keputusan Sun Xiang.
51 Chap 51. Alam Kegelapan.
52 Chap 52. Kekacauan I.
53 Chap 53. Kekacauan II.
54 Chap 54. Bangsa siluman.
55 Chap 55. Pertemuan dua Raja.
56 Chap 56. Gu Huo & Liong Qi.
57 Chap 57. Dewa Pedang Lin Feng
58 Chap 58. Siapa kau?
59 Chap 59. Pertarungan sengit.
60 Chap 60. Berdamai dengan diri sendiri.
61 INFO!
62 Chap 61. Aura pedang.
63 Chap 62. Berkultivasi.
64 Chap 63. Klan Lin.
65 Chap 64. Misteri.
66 Chap 65. Meninggalkan Lin Feng.
67 Chap 66. Berdirinya klan Sun.
Episodes

Updated 67 Episodes

1
Chap 01. Calon Pembunuh Bayaran.
2
Chap 02. Alat Sekali Pakai.
3
Chap 03. Rencana Sun Xiang.
4
Chap 04. Pengkhianat Asosiasi.
5
Chap 05. Masalah di restoran.
6
Chap 06. Melarikan Diri.
7
Chap 07. Bertemu ular putih.
8
Chap 08. Merampok perampok.
9
Chap 09. Meninggalkan kota Yunji.
10
Chap 10. Siapa kau sebenarnya?
11
Chap 11. Markas Serigala Hitam.
12
Chap 12. Sun Xiang Vs Lang Jiao.
13
Chap 13. Bayangan dalam gelap malam.
14
Chap 14. Buruan Besar.
15
Chap 15. Mencari informasi.
16
Chap 16. Hewan spiritual level lima.
17
Chap 17. Kristal hitam.
18
Chap 18. Murid Sekte Lotus Emas.
19
Chap 19. Ashura dan Yama.
20
Chap 20. Lima anggota asosiasi.
21
Chap 21. Yin Hua.
22
Chap 22. Kembali ke kota Yunji.
23
Chap 23. Menyerang Lembah Iblis.
24
Chap 24. Hancurnya Lembah Iblis.
25
Chap 25. Sekte Halilintar Langit, lagi!
26
Chap 26. Mendatangi sekte Halilintar Langit.
27
Chap 27. Melawan para tetua sekte.
28
Chap 28. Sun Xiang Vs Huan Feng I
29
Chap 29. Sun Xiang Vs Huan Feng II
30
Chap 30. Ambisi kaisar Zhong.
31
Chap 31. Utusan kekaisaran.
32
Chap 32. Meninggalkan Yin Hua.
33
Chap 33. Makam Immortal I
34
Chap 34. Makam Immortal II
35
Chap 35. Makam Immortal III
36
Chap 36. Makam Immortal IV
37
Chap 37. Makam Immortal V
38
Chap 38. Metode latihan Lei Huang.
39
Chap 39. Pesta kecil-kecilan.
40
Chap 40. Energi Inti
41
Chap 41. Serangan hewan spiritual.
42
Chap 42. Rencana Ashura
43
Chap 43. Yin Hua diculik.
44
Chap 44. Amarah Sun Xiang.
45
Chap 45. Pengorbanan.
46
Chap 46. Penguasa baru.
47
Chap 47. Penyatuan dua energi.
48
Chap 48. Kejadian tak terduga.
49
Chap 49. Sosok mengerikan.
50
Chap 50. Keputusan Sun Xiang.
51
Chap 51. Alam Kegelapan.
52
Chap 52. Kekacauan I.
53
Chap 53. Kekacauan II.
54
Chap 54. Bangsa siluman.
55
Chap 55. Pertemuan dua Raja.
56
Chap 56. Gu Huo & Liong Qi.
57
Chap 57. Dewa Pedang Lin Feng
58
Chap 58. Siapa kau?
59
Chap 59. Pertarungan sengit.
60
Chap 60. Berdamai dengan diri sendiri.
61
INFO!
62
Chap 61. Aura pedang.
63
Chap 62. Berkultivasi.
64
Chap 63. Klan Lin.
65
Chap 64. Misteri.
66
Chap 65. Meninggalkan Lin Feng.
67
Chap 66. Berdirinya klan Sun.

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!