Pernikahan

The State Of The Art Bungalow Eden, Tokyo, 10 PM.

"Terima kasih karena karena telah menyelamatkan dan mengantarkan putriku-Kana. Bukan hanya itu saja, namun kamu bisa mengalahkan para berandalan itu. Hingga akhirnya aku tak melakukan hal ilegal dengan membuka jalur laut rahasia untuk mereka, seperti yang telah mereka inginkan. Terima kasih, Anak muda! Siapa namamu, Anak muda? Dan dimana kamu tinggal?"

Ucap seorang pria paruh baya yang sedang duduk di sebuah kursi sofa panjang menatap seorang pemuda tampan yang baru saja datang mengantarkan putrinya.

"Namaku Kyo Shigeta, Tuan. Dan aku tinggal di di kompleks perumahan Akiya." jawab pemuda bernama Kyo dengan nada rendah dan penuh kesopanan.

Pria paruh baya itu menatap Kyo dari ujung kaki hingga ujung kepala. Wajah datar namun penuh wibawa itu perlahan dihiasi dengan senyuman tipis, seakan memiliki sebuah maksud tertentu.

"Karena kamu sudah menyelamatkan putriku, maka sekarang katakan padaku apa permintaanmu?"

"Terima kasih atas kemurahan hati tuan besar Tetsuya Zaraki. Tapi, aku hanya melakukan sesuatu yang seharusnya aku lakukan saja, Tuan. Jadi tuan tidak perlu memberikan apapun untukku untuk membayarnya.." ucap Kyo menolak dengan ramah.

Pria paruh baya yang tak lain adalah seorang Menteri Pertahanan Jepang ini cukup terkejut ketika mendengar penolakan dari pemuda itu. Hingga akhirnya dia mulai menanyakan sesuatu kembali karena semakin tertarik dengan Kyo.

"Apa kamu sudah memiliki seorang tunangan?" tanya pria paruh baya itu tiba-tiba.

Meskipun pertanyaan ini cukup mengejutkan, namun Kyo berusaha untuk segera menjawabnya dengan sopan, "Belum, Tuan. Aku tidak banyak mengenal gadis."

"Baguslah!" ucapnya semakin memperjelas senyumannya. "Karena kamu menolak untuk menerima hadiah dariku, maka aku akan menikahkanmu dengan putriku Kana." ucapnya kembali tak ada keraguan sedikitpun tergambar pada wajahnya yang sudah dipenuhi dengan guratan-guratan halus itu.

Bukan hanya Kyo yang terkejut saat mendengarkan ucapan dari pria paruh baya yang memiliki kharismatik tinggi ini, namun Kana yang duduk di dekat sang ayah seketika juga membulatkan sepasang matanya.

"Tapi tuan. Aku hanyalah seorang pemuda biasa yang bekerja sebagai seorang kurir pengantar makanan di salah satu restoran kecil saja. Aku merasa tidak pantas untuk menikah dengan nona Kana. Bahkan aku tidak memiliki apapun yang bisa dibanggakan. Aku bukanlah berasal dari keluarga terpandang ..." ucap Kyo merendah, namun memang itulah kenyataannya.

"Aku tidak mencari seorang menantu yang kaya, memiliki pekerjaan hebat, ataupun dia yang memiliki segalanya. Tapi aku hanya meminta padamu, untuk selalu menjaga putriku Kana dengan baik. Itu saja! Karena jika malam ini kamu tidak hadir untuk menyelamatkannya ... mungkin saja aku akan kehilangan Kana ... dan aku akan kehilangan harta terbesarku ..."

Ucap Tetsuya kembali menatap Kyo dengan penuh harap, "Apa kamu bisa melakukannya, Anak muda?"

Setelah beberapa saat terdiam, akhirnya Kyo mulai menjawabnya meskipun sebenarnya dia masih terlihat sangat ragu-ragu.

"Baik, Tuan Besar Tetsuya Zaraki. Aku akan selalu menjaga dan melindungi nona Kana dengan baik. Aku berjanji." ucap Kyo akhirnya.

Kana dan Kyo tak memiliki kuasa untuk menolak kembali perencanaan pernikahan ini. Keduanya hanya bisa saling bertatapan bingung selama beberapa saat, namun mulai menunduk karena merasa sangat canggung.

Namun meskipun begitu, wajah ayu Kana terlihat merona karena malu. Dia sungguh tidak menyangka, dia akan segera menikah dengan pemuda yang telah mencuri hatinya saat pertama kali mereka bertemu. Kasih dan cintanya akan bersambut karena sang ayah malah secara tiba-tiba akan menikahkan mereka berdua.

...🍁🍁🍁...

Sebuah pernikahan di gelar di kediaman The State Of The Art Bungalow Eden dengan cukup mewah dan dihadiri oleh cukup banyak tamu undangan berkelas yang datang dengan membawakan hadiah-hadiah fantastis.

Segala aksesoris dan pakaian yang mereka kenakan malam ini juga barang-barang branded yang memiliki harga fantastis.

Meskipun pernikahan ini terjadi karena kehendak dari Tetsuya, namun sepertinya Kana juga begitu berbahagia. Karena gadis cantik ini sepertinya sudah mengagumi sosok Kyo saat mereka pertama kali bertemu malam itu.

Nampaknya Tetsuya begitu menyukai Kyo, pemuda sederhana yang baik dan memiliki jiwa penolong yang besar. Bahkan dia bisa mengalahkan beberapa orang yang telah menculik putrinya saat itu.

Namun rupanya keluarga besat Zaraki tidak seluruhnya bisa menerima kehadiran Kyo di dalam keluarga besar mereka. Paman dan bibi Kana begitu tak menyukai Kyo dan hanya memandangnya rendah, miskin dan tidak memiliki asal usul yang jelas. Karena selama ini Kyo hanya tinggal bersama seorang kakek yang sudah sangat tua renta.

Hari silih berganti, namun Kyo masih saja sering mendengarkan hinaan dan cacian dari paman dan bibi Kana. Mereka seakan tak pernah merelakan keponakan mereka untuk menikah dengan dirinya.

"Mengapa kakak bisa dengan mudahnya menikahkan Kana dengan pemuda biasa-biasa saja seperti ini?! Dia bahkan terlihat seperti seorang sampah yang tidak berguna! Dia juga tidak memiliki apapun untuk dibanggakan! Miskin, tidak memiliki garis keturunan bangsawan, dan dia juga tidak memiliki asal usul yang jelas. Bahkan pekerjaan dia hanyalah sebagai seorang kurir di sebuah restoran kecil saja!! Berani sekali dia menikahi keponakanku yang cantik dan cerdas?! Cihh!! Dasar tak dasar tau diri!!"

Cibir bibi Kana sangat kasar dan nenusuk. Bahkan dia sengaja mengeraskan suaranya agar Kyo mendengarkan semua itu.

"Entahlah, aku juga tidak tau mengapa kakak ipar bisa melakukan hal itu. Padahal selama ini cukup banyak pemuda yang berusaha mendekati Kana. Dari seorang model, polisi, pengacara, pengusaha muda, dan bahkan putra seorang bangsawan. Tapi mengapa malah memilih pemuda yang seperti ini untuk keponakanku?!" imbuh paman Kana yang juga sangat tidak menyukai Kyo.

"Kakak hanya melihat kebaikan dan ketulusannya saja. Memang hanya dengan kebaikan dan ketulusan saja kita bisa kenyang dan bisa bertahan hidup?!! Ini sungguh sangat konyol sekali!! Cihh!! Menantu laki-laki seharusnya bekerja untuk mencari uang dan menghidupi seluruh keluarganya, bukan malah seperti wanita seperti ini yang malah sering berada di rumah memasak dan bersih-bersih rumah!!"

Wanita paruh baya itu melewati Kyo yang masih membersihkan ruang tengah dengan alat pel. Dan wanita paruh baya itu sengaja menyenggol dan menumpahkan jus jeruk yang ada di atas meja.

PRANG ...

"Bersihkan semua itu dengan baik! Jangan sampai ada yang masih kotor!!" titahnya menandaskan dengan sangat tegas lalu segera berlalu bersama suaminya.

Kyo menghela nafas menatap kepergian sang bibi dan paman Kana yang hampir setiap hari selalu mencemooh, menghina, dan meremehkannya. Lalu pemuda itu mulai melakukan pekerjaan rumahnya kembali, karena hari ini dia libur bekerja di restoran.

...🍁🍁🍁...

Suatu ketika Kyo harus mengunjungi dan menemani sang kakek, karena sang kakek sedang sakit. Namun tiba-tiba sang kakek memberikan sebuah kalung berliontin biru yang sangat indah.

"Kakek, kalung apa ini?" tanya Kyo dengan raut wajah rumit.

"It-tu ad-dalah kalung yang kakek tem-kukan saatt menyelamatkanmu, Kyo. Dua pu-luh lima tahun yang lal-luu ... sa-at itu ... kakek men-nemukan kalian yang sed-dang mengalami seb-buah kecelakaan. Kamulah yang kakek selamatkan pertama kali saat it-tu. Namun ... disaat kakek mau menye-lamatkan ked-dua orang tuamu, mob-bil itu ... tiba-tiba mel-ledak begitu saja. Hing-ga menyebabkan sem-muanya terbakar tak tersisa."

Bersambung ...

Terpopuler

Comments

Sak. Lim

Sak. Lim

karena yg klian sebut kan itu pemuda sampah yg sllu ngndalin harta org tua ga ada masa depan yg cerah tanpa usaha songong apa yg di bggakan idioooooot

2024-01-26

0

Fenty Dhani

Fenty Dhani

masih menyimak...Tapi sampai d sini...ceritanya kelihatan seru dn keren👍

2024-01-18

2

Euis Herdiana C'mahmud Hyuga

Euis Herdiana C'mahmud Hyuga

.mulai seru ceritanya

2023-09-25

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!