Lagi dan lagi Ana hanya pasrah menuruti keinginan Arka, kemanapun dan apa pun yang Arka mau... Ana selalu menuruti nya
Sekarang kedua nya sedang berada di mall terbesar yang berada di Jakarta, tidak lupa Bayu dan Gavin juga ikut menjadi pengawal dan mereka berjalan di belakang sang ketua
Perlu kalian tau, Arka adalah pembalap motor yang terkenal di jalanan, ia selalu menjuarai perlombaan itu, dan tidak segan-segan musuh Arka ada di mana-mana
"mau itu ga?" tawar Arka menunjuk ke arah jejeran baju termahal
Ana tidak memperdulikan Arka yang sedari tadi tidak henti-henti nya menawari ini dan itu, ia tetap saja berjalan tanpa henti.
Mata nya tertuju ke arah boneka-boneka minions lucu di sana,namun sedetik kemudian Ana kembali fokus ke jalanan
"lo mau boneka itu?" tanya Arka
"engga," jawab nya dengan pelan
Arka menoleh ke arah ke dua teman nya, ia berinisiatif untuk membelikan Ana sebuah boneka yang di lihat nya tadi, Arka yakin sebenar nya Ana menginginkan itu
"beliin boneka itu, jangan sampai Ana tau," bisik Arka
"siap bos," ujar kedua nya bersamaan
"Ana," panggil Arka sambil memegang tangan nya lembut," kita ke cafe dulu, dari tadi kita belum makan,"
"aku mau pulang Ar," cicit nya tak berani menoleh ke arah Arka
"kita makan dulu baru pulang, oke?"
"hmm,"
"nyari siapa?" tanya Arka melihat Ana seperti sedang mencari sesuatu
"Bayu sama Gavin kemana?"
"lagi ke toilet, bentar lagi juga kesini. Kenapa nyariin mereka?"
Hanya gelengan pelan yang Ana lakukan, mereka berdua sudah menyantap makanan terlebih dahulu tanpa menunggu Bayu dan Gavin
Beberapa menit kemudian kedua teman Arka datang dan tanpa basa-basi langsung menyantap makanan yang sudah di pesankan oleh Arka.
Boneka yang sudah beli tadi, mereka simpan di bagasi mobil agar Ana tidak mengetahui nya.. sesuai perintah Arka
"An?" panggil Bayu," lo kenapa diem aja? "
Jujur saja Ana ingin sekali bertanya keadaan dan keberadaan Danil, alih-alih karena takut Arka marah dan mengundang kegaduhan di tempat umum dan membuat nya lebih baik bungkam
"gapapa," sesingkat itu Ana menjawab, dalam posisi seperti ini membuat Ana tidak nyaman. Apalagi... dirinya tidak pernah berdekatan dengan lelaki mana pun kecuali Danil, di tambah lagi sekarang Ana di kerumuni most wanted sekolah yang paling berpengaruh
Buat kalian yang belum tau? Ana bukan termasuk dari kalangan orang atas, hidup nya sederhana dan hanya di temani oleh ibu nya yang kini sedang sakit dari dua tahun yang lalu. Ibu nya tidak bisa berbuat apa-apa, jika kalian bertanya ayah nya dimana? Ayah Ana sudah meninggal akibat kecelakaan pesawat lima tahun lalu
Ana bisa bersekolah ke sekolah elite hanya mengandalkan beasiswa, memang otak nya pintar, tidak sedikit guru yang selalu memuji nya, bahkan sering kali Ana membanggakan nama sekolah atas prestasi nya
Ana pekerja paruh waktu di sebuah cafe yang tidak terlalu jauh dari rumah nya, kisaran 30 menit, hari ini jadwal Ana libur, makannya ia bisa pergi dengan Arka
Tidak ada yang tau kehidupan Ana selain Danil, makannya Ana sangat menyukai lelaki yang idam-idam kan itu. Sekarang... nasib hubungan nya dengan Danil bagaimana? Ana tidak ingin melepaskan cinta nya begitu saja
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 74 Episodes
Comments
Ulil
kisah sancai d cerita meteor garden
2024-02-18
0