Sampailah Wang Chen ke sebuah desa tertinggal yang tak jauh dari sana, ketika dia masuk yang terlihat hanyalah warga kelaparan dengan kondisi sangat memprihatinkan.
Ketika Wang Chen menginjakkan kakinya ke dalam desa tersebut, semua warga desa yang memandangnya dengan tatapan serakah dan rakus, karena pakaian yang digunakan oleh Wang Chen terlihat sangat mahal dan bisa dijual dengan harga tinggi.
“Apa yang Anda lakukan disini wahai pemuda tampan? Kenapa seorang dengan pakaian yang baik sepertimu datang ke desa kami yang miskin ini?” tanya salah satu warga yang mendekat ke Wang Chen.
“Aku datang kesini mencari seorang perempuan, menurut beberapa informasi perempuan itu ada disini, apakah kalian semua tahu mengenai perempuan dengan nama Liu Yifei?” tanya Wang Chen tanpa menaruh curiga sedikitpun.
Tentu saja mata semua orang langsung berbinar, kini mereka sudah menemukan alibi untuk membiarkan Wang Chen menginap di desa mereka tersebut.
“Benar, sayangnya perempuan itu sedang mencari beberapa tanaman rambat yang bisa dimakan untuk kami semua, kalau kamu berkenan mari kami antarkan ke rumahnya, kamu bisa menunggu perempuan itu di sana,” ucap salah satu warga lainnya dengan semangat tinggi.
“Kalau memang begitu, saya sangat berterima kasih, sepertinya kalian sangat kelaparan ya? Apakah kalian mau beberapa daging, kebetulan aku baru saja berburu beberapa monster yang ada di hutan, kalian bisa membakarnya untuk makan malam.”
Wang Chen mulai sadar bahwa kelaparan pelik yang dialami semua orang, membuat mereka semua menjadi beringas dan menghalalkan segala cara.
Semua warga desa memandang dengan pilu, padahal mereka semua berniat ingin merampok Wang Chen, namun tidak disangka, Wang Chen malah ingin memberikan makanannya pada mereka semua.
“Apakah pemuda ini yakin, jumlah kami semua di desa ini lebih dari 200 orang, apakah yakin daging yang kamu bawa akan cukup untuk semua orang?” tanya salah satu warga lainnya yang terlihat begitu kelaparan.
“Aku kurang tahu, kalian nilai sendiri saja, apakah semua daging ini cukup atau tidak, kalian menjauhlah terlebih dulu, aku akan mengeluarkannya dari cincin penyimpananku terlebih dulu.”
Wang Chen kemudian mengeluarkan sekitar 10 kuintal daging dari berbagai jenis monster yang bisa dimakan.
[Pembelian 10 kuintal daging segar kualitas terbaik seharga 100 ribu PS berhasil.]
“A– apakah daging-daging ini nyata? Kami sama sekali tidak salah melihatnya bukan?” tanya warga desa yang kegirangan dengan adanya banyak sekali daging segar dengan jumlah besar itu.
“Silakan memakannya sampai puas, lagipula aku masih memiliki banyak jika kalian kurang.” Wang Chen memberikan semua daging segar yang baru saja dibeli dari toko sistem itu.
“Seharusnya dengan jumlah kalian yang hanya 200 orang saja, jumlah daging ini akan habis sekitar 10-20 hari, setelah itu aku akan memberikannya lagi pada kalian semua,” ucap Wang Chen sambil tersenyum.
Namun bukan tanggapan terima kasih yang didapat, semua warga desa malah menangis tersedu-sedu, mereka semua tiba-tiba meminta maaf pada Wang Chen.
Karena telah dengan baik hati memberikan mereka makanan yang berlimpah ini tanpa memedulikan niat jahat mereka sebelumnya, mereka benar-benar bersyukur.
“Pemuda baik hati, sekali lagi terima kasih, padahal sebelumnya kami memiliki niat buruk padamu, tapi kamu membalasnya dengan kebaikan yang begitu besar,” ucap salah satu warga mendekati Wang Chen.
“Kami tidak tahu lagi apakan kami masih layak dikatakan sebagai seorang manusia, sekali lagi terima kasih,” ucap salah satu warga langsung berlutut di depan Wang Chen.
“Tidak masalah, menolong sesama manusia adalah sebuah kesenangan pribadi untukku, makanlah semua ini, tapi tolong tunjukkan rumah dari perempuan yang aku cari tadi, aku akan menunggunya kembali,” jawab Wang Chen.
“TETAP DIAM DI SANA, MEMANGNYA KENAPA KAMU MENCARI PEREMPUAN ITU?” tanya seorang wanita yang tiba-tiba saja muncul bersama dengan seorang pria tua di sampingnya.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 80 Episodes
Comments