Xiang Shin melihat sekitar setelah ia berteleportasi menggunakan lingkaran sihir lintas dunia.
“Hm...” Xiang Shin terlihat kebingungan, keningnya sampai mengerut karena hal aneh yang ia rasakan saat ini. “Apakah ini.. bumi? Aku tidak yakin, seharusnya bumi tidak seperti ini kan?”
Xiang Shin melompat hingga ketinggian 100 meter, ia tidak jatuh ke tanah, tubuhnya melayang di ketinggian tersebut.
Xiang Shin mencoba menghirup udara sampai dadanya terlihat mengembung, kemudian ia menghembuskan nafas itu perlahan.
“Energi alam di sini sangat melimpah, bahkan beberapa kali lebih banyak dibandingkan dengan yang ada di dunia sihir. Bukankah jika energi alam ada sebanyak ini, bumi akan menjadi tempat untuk orang-orang dengan kekuatan supranatural? Apakah bumi memang seperti ini atau ini bukan bumi, sebaiknya aku mencari tahu kebenarannya.”
Setelah merasa cukup dengan melihat sekitar, Xiang Shin terbang ke arah acak mengikuti instingnya. Pertama ia harus menemukan orang untuk di tanyai.
Xiang Shin terbang dengan ketinggian rendah, namun ia bergerak sangat cepat, tapi kecepatannya itu tidak menimbulkan suara yang berisik, bahkan gerakannya yang cepat hanya membuat riak angin yang kecil.
Setelah beberapa menit bergerak, Xiang Shin merasakan ada sekelompok orang beberapa kilometer di depan. Xiang Chen pun turun ke dahan pohon kemudian melompat dari dahan ke dahan pohon lainnya.
Xiang Shin terus bergerak seperti itu hingga ia bisa melihat kereta kuda berjumlah 4 dengan 20 lebih pria berpakaian hitam bersenjata pedang dan tombak yang menjaga setiap sisi kereta kuda itu.
Xiang Shin berhenti, alisnya terangkat, kini ia yakin dengan dugaannya.
“Pakaian yang mereka kenakan bukan pakaian yang seharusnya ada di dunia modern. Aku tidak akan merasa aneh jika mereka mengenakan pakaian seperti itu di tengah kota karena aku pasti akan berpikir kalau mereka sedang bercosplay, tapi tidak mungkin mereka cosplay di tengah hutan seperti ini dengan membawa kereta kuda.” Xiang Shin sekarang yakin kalau ini bukanlah bumi.
“Kenapa aku malah di kirim ke dunia yang aneh? Apakah ada kesalahan pada lingkaran sihir lintas dunia?” Masih banyak pertanyaan di benak Xiang Shin. “Ah sudahlah, aku tidak perlu memikirkan hal itu.”
Xiang Shin baru ingin melompat menghampiri orang-orang itu, namun ia berhenti saat merasakan apa yang ada di dalam kereta kuda.
“Kereta kuda yang tertutup, tidak memiliki jendela, dan.. ada banyak orang di dalam.” Xiang Shin menggunakan indra spiritualnya untuk merasakan apa yang ada di dalam kereta kuda.
Kereta kuda seperti itu biasanya di gunakan untuk mengangkut barang, namun karena ada banyak orang di dalam kereta kuda, tidak mungkin ada tempat untuk barang, artinya hanya memiliki satu jawaban.
“Siapa sangka aku akan bertemu dengan para pedagang budak di dunia ini. Dan karena mereka memiliki jalur di tengah hutan seperti ini, aku yakin mereka adalah pedagang budak yang ilegal.” Xiang Shin tidak suka dengan orang-orang yang memperbudak orang lain.
Hal itu dulu membuatnya bisa menciptakan peraturan baru untuk orang-orang dunia lain yang memiliki budak.
Sebelum kedatangan Xiang Shin, orang-orang dunia lain selalu memperlakukan budak dengan sesuka hati, sering melakukan kekerasan dan banyak hal buruk lainnya.
Karena perbudakan merupakan tradisi yang umum dan biasa di dunia itu, Xiang Shin tidak menghilangkan budaya tersebut, namun ia mengubahnya. Itu karena jika dia membasmi perbudakan, akan sangat sulit melakukannya.
Jadi Xiang Shin membuat peraturan untuk setiap orang yang memiliki budak untuk memperlakukan budak dengan baik. Seperti memberi makan dan minum yang cukup, tidak melakukan kekerasan, intinya para budak harus di perlakukan seperti manusia, bulan seperti binatang.
Dan Xiang Shin sangat benci dengan orang-orang yang melakukan perbudakan ilegal dan melakukan hal semena-mena pada manusia.
“Jadi.. apa aku harus membunuh mereka semua?” Xiang Shin berpikir sejenak sebelum membuat keputusan yang tepat. “Sembari mencari informasi, aku akan melakukan sesuatu pada mereka.”
Xiang Shin pun melompat cukup tinggi, mendarat tepat di depan orang-orang yang menjaga kereta kuda.
Para pria berpakaian hitam itu langsung waspada, memegang senjata mereka masing-masing dengan sikap waspada.
“Mereka.. memiliki energi yang meluap di tubuh mereka masing-masing, apa itu.. Mana? Bukan, itu bukan Mana pada penyihir ataupun pada ksatria, itu lebih murni dari Mana pada umumnya, setara dengan kemurnian energi ku. Luar biasa, orang-orang di dunia ini memiliki kekuatan dan penerapan dalam pengendalian energi yang berbeda rupanya.” Xiang Shin bergumam.
“Siapa kau?!”
Salah satu dari pria berpakaian hitam berteriak keras, jelas sekali dia tidak senang dengan kedatangan orang asing.
“Ah maaf telat memperkenalkan diri, aku Xiang Shin, dan.. m.. aku rasa tidak perlu basa-basi ya.” Xiang Shin tersenyum ramah sambil melakukan gerakan tangan untuk menantang mereka. “Maju kalian semua.”
“Pfft.. hahaha!”
Bukannya semakin waspada, para pedagang budak itu justru tertawa keras sambil memegang perut seolah ada sesuatu yang sangat lucu.
“Hei, lihatlah bocah kurus itu, dia benar-benar berani menantang kita seorang diri.”
“Dan lihat juga pakaian anehnya, aku tidak pernah melihat orang dengan pakaian aneh seperti itu.”
“Mungkin saja dia orang dari pedalaman hutan yang baru mau keluar.”
Xiang Shin hanya tersenyum tipis melihat mereka yang tertawa dengan sangat keras, sama sekali tidak emosi ataupun merasa marah.
“Biar aku yang maju melawannya, bocah ini akan aku beri pelajaran.” Seorang pria berpakaian hitam melangkah maju sambil mencabut pedang dari sarungnya.
“Da Bai, jangan lukai wajahnya, dia cukup tampan jadi kita bisa jual dengan harga yang lumayan besar nanti!” Teriak salah satu rekannya.
“Kau tidak perlu memerintahkan ku.” Da Bai terus melangkah maju hingga dia berada tepat di depan Xiang Shin.
“Hah.. ya, aku menang sudah biasa di remehkan seperti ini.” Xiang Shin menghela nafas pelan.
“Jangan banyak bicara!” Da Bai mengayunkan pedangnya, berniat menghantam kepala Xiang Shin dengan bagian samping pedangnya.
Dia berniat membuat Xiang Shin pingsan jadi tidak mungkin dia menggunakan bagian mata pedang.
Tapi tiba-tiba Xiang Shin menghilang, hal itu membuat Da Bai terkejut karena ia bahkan tidak bisa melihat gerakan pemuda itu.
“Kau sangat lambat.”
Suara Xiang Shin terdengar di belakang Da Bai. Sebelum pria itu menoleh ke belakang, sebuah serangan mengenai tengkuk lehernya, membuat Da Bai jatuh pingsan.
Hal itu membuat para pedagang budak terdiam, mereka terkejut sekaligus syok karena tidak menyangka salah satu rekan mereka akan di jatuhkan dengan begitu mudahnya.
“Kalian terlalu meremehkan ku, aku sudah bilang untuk maju semua, tapi kalian malah membiarkan satu orang yang maju.” Xiang Shin menggeleng pelan. “Jadi apa sekarang kalian masih akan meremehkan ku?”
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 702 Episodes
Comments
Syafiq Alfadhil
mantap
2023-12-21
2
Sang M
awal yg jelek tokoh macak bodoh
2023-11-19
1
Sanny aulia
pembudidaya <=== Kata yg sering terdapat di novel google translate
2023-10-03
2