surat dari orang tua lion

Lion dan Amelia mulai membereskan barang barang yang akan di bawa oleh lion

"Lion apakah baju baju kamu akan di bawa?" Tanya Amelia

"Gak akan lah, repot. Mending beli lagi nanti di mall" ucap lion

Karena di mobil lion cuma ada 2 kursi jadi kalau bawa baju bajunya jadi repot

"Yasudah" ucap Amelia singkat dan langsung melanjutkan mengemasi barang lion

"Aku ke kamar orang tua ku dulu untuk membawa barang barang peninggalan orang tuaku" ucap lion sambil berjalan pergi

Amelia hanya mengangguk saja sambil tersenyum ke arah lion

Sesampainya di sana lion mengambil barang peninggalan orangtuanya, tapi saat dia melihat lihat isi lemari orang tuanya, ia melihat ada sebuah kotak hitam kecil di pojokan lemari

Lion langsung mengambil kotak itu dan membolak balik kotak yang dipegangnya

"Kotak apa ini?" Ucap lion

Lion langsung membuka kotaknya dan melihat di dalamnya ada sebuah surat beserta kalung yang bertuliskan nama

Lion langsung membaca surat tersebut

**Lion kalau kamu menemukan surat ini berarti kami sudah tidak ada di sisimu, kami hanya ingin memberi tahumu satu hal bahwa kami mengadopsimu di panti asuhan kasih bunda karena kami tidak bisa mempunyai anak, dan kalung di kotak ini adalah kalung yang kamu kenakan sejak kami mengadopsimu dan di dalamnya ada nama serta marga kamu. Kami tetap menyayangimu walaupun kamu bukan anak kami. Semoga kamu bahagia nak**

Lion yang membacanya meneteskan air mata, lion tidak menyangka bahwa dia bukan anak kandung kedua orang tuanya.

Lion mengelap air matanya dan melihat kalung itu yang bertuliskan nama serta marganya

"Lion Garcia" gumam lion

"Kayaknya marga luar negri" kata lion

Tapi lion masih bertanya tanya kenapa dia ada di negara B kalau marganya luar negri

Ia berpikir lumayan lama, dan tersadar oleh teriakan amelia yang memanggilnya

"Lion kenapa lama sekali" teriak Amelia

"Iya sebentar" teriak balik lion

Lion pun memasukkan kotak hitam beserta kalung dan suratnya ke dalam inventory sistemnya. Ia langsung keluar dari kamar orang tuanya dan langsung menghampiri Amelia

"Apakah sudah beres beresnya" tanya lion

"Ya, apakah kamu sudah membawa barang peninggalan orang tua kamu?" tanya Amelia

"Iya sudah, kalau begitu ayo kita berangkat" ucap lion yang hanya di balas anggukan oleh Amelia

Mereka pun keluar dari rumah dan menuju keluar gang untuk menghampiri mobil bugatti Chiron milik lion

Saat Amelia melihat mobil lion ia begitu terkejut dan langsung bertanya

"Lion apakah ini mobilmu?" tanya Amelia

Lion hanya mengangguk dan langsung mengambil kunci mobil di inventorinya

"Ayo masuk" ucap lion

Merekapun masuk, Amelia masih berbinar karena melihat mobil lion yang keren

Di suatu tempat

Terlihat seorang wanita paruh baya yang sedang ditemani oleh pria paruh baya dan wanita yang terlihat beruasia 15 tahun

"Pa kemana anak kita, kita sudah mencari ke seluruh kota tapi gak ketemu ketemu hiks...hiks..." Ucap wanita paruh baya itu sembari terisak

"Sabar mah nanti papah akan cari anak kita yang sudah hilang selama 17 tahun" ucap pria paruh baya

"Iya mah Rina nanti bantu cari" ucap wanita muda itu yang bernama Rina

"Ayo mah kita istirahat dulu" ucap pria paruh baya itu mengajak wanita paruh baya untu istirahat

Merekapun kembali ke ruangan masing masing untuk beristirahat

Kembali ke sisi lion, dia sekarang sedang mengemudi ke arah apartemant sun garden bersama Amelia

"Hey Amelia apakah kau tahu keluarga Garsia?" tanya lion pada Amelia

"Tidak emangnya kenapa?" tanya Amelia

"Tidak hanya bertanya saja" ucap lion

Amelia hanya mengangguk dan merekapun melanjutkan obrolannya, tapi di tengah jalan mereka di berhentikan paksa oleh 3 mobil hitam, dari dalam mobil hitam itu keluar 5 orang di setiap mobil jadi total 15 orang

Tiba tiba suara notifikasi sistem berbunyi

DING

[Misi terpicu:

Kalahkan 15 orang yang menghadang perjalanan host

Hadiah:

Uang 2M

1.000PS

60% saham perusahaan Barata grup]

Lion yang mendengar mendapatkan saham dari perusahaan Barata grup menjadi bersemangat untuk menghajar 15 orang yang menghadangnya

Bagaimana tidak Barata grup adalah perusahaan di bidang perumahan, apartemant sun garden miliknya juga di bawah naungan perusahaan tersebut. Dan perusahaan tersebut memasuki perusahaan Ter besar ke 3 di negara B dengan total jumlah aset 1T

Lion yang hendak keluar terhenti karena tangannya di pegang oleh Amelia, lion yang melihat Amelia seperti ketakutan menenangkannya

"Tenang saja aku bisa mengatasinya" ucap lion menenangkan sambil mengelus kepala Amelia

Amelia yang dielus kepalanya, mukanya menjadi memerah karena malu. Amelia hanya mengangguk dan akan diam di dalam mobil

Lion yang melihat Amelia sudah tenang tersenyum sangat pada Amelia, setelah itu dia langsung keluar untuk menghajar orang yang menghadangnya

Terpopuler

Comments

Harman LokeST

Harman LokeST

selalu menghadapi masalah setiap hari

2022-12-06

1

Whats Shapt

Whats Shapt

Woooy vila nya kemanain thor ????

2022-09-06

0

Rob&son🤗

Rob&son🤗

mantap👍👍

2022-06-15

0

lihat semua
Episodes

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!