...----------------...
Johannes memperhatikan Elenoa, dari atas hingga ujung kaki Elenoa. Dia menatap Elenoa dengan alis mengerut.
| Kenapa dia memperhatikanku seperti itu? | Pikir Elenoa.
" Kau sangat lemah, badanmu kurus!!!...." Ucap Johannes seraya memperhatikan Elenoa.
Sontak Elenoa menatap badannya yang di singgung oleh Johannes.
| Sial!! apa dia membandingkan badannya dengan badanku? Tentu saja badanku kecil, karena aku perempuan. |
| Badanku boleh kecil, tapi tenagaku sangat besar. Dia tidak akan percaya jika aku bilang, bahwa aku telah membersihkan seluruh mansionku sendirian. | Batin Elenoa.
Elenoa memasanh senyum robotnya, untuk menanggapi perkataan Johannes. Johannes terus menatap Elenoa dan dia berbicara kembali.
" Kau tidak terlalu tinggi. " Sekali lagi Johannes berkomentar.
| Aku bukan seorang model!!! | Teriak Elenoa dalam batinnya.
" Dari tadi anda menyinggung fisik saya. Memangnya apa gunanya?!! " Tanya Elenoa geram.
" Aku tidak mau memiliki pekerja yang lemah dan mudah sakit. Karena itu sangat merepotkan. " Ucap Johannes.
" Saya tidak lemah, badan saya saja yang kecil!! " Ucap Elenoa kesal.
Johannes berpikir lagi sedikit.
| Sebenarnya, aku ingin mengujinya lagi. Apakah dia memang pintar, atau itu hanya kebetulan. | Pikir Johannes.
" Apa yang bisa kau lakukan dengan badan kecilmu itu....
| Tolong jangan mencibir lagi, karena telingaku sudah panas. | Elenoa dalam batinnya kesal.
" Dengan tubuh itu, kau sepertinya tidak bisa mengangkut air sama sekali.. " Johannes kembali berkomentar.
Elenoa mengepalkan tangannya kesal, dan dia menggertakkan giginya seolah menahan agar dirinya tidak meledak marah.
" Anda ingin tahu, apa yang bisa di lakukan dengan badan kecil ini? " Tanya Elenoa kesal.
" Ya....karena aku tidak yakin. " Ucap Johannes.
" Saya....bisa melakukan segalanya. " Ucap Elenoa.
Elenoa sekali lagi membuka mulutnya dan menyebutkan apa yang dia bisa. Agar Johannes tidak mencibirnya lagi.
" Saya bisa memotong rumput, berkebun, memasak, melakukan pekerjaan rumah, mengurus kandang kuda, kandang sapi, kandang domba, kandang macan, Kandang singa, kandang harimau. Kandang beruang pun, saya bisa. " Sebut Elenoa lengkap.
" Selain itu, saya pandai dalam segala hal. Dalam Matematika, Sosiologi, Geografi, Filsafat, Bahasa, Politik, Seni, Sejarah, Ekonomi dan yang lainnya. Saya bisa melakukan apapun dengan badan kecil ini. " Ucap Elenoa seraya mengusap hidungnya sombong.
Johannes yang mendengarkan Elenoa, dia menyeringai. Johannes kemudian bertanya lagi.
" Benarkah? "
" Ternyata kau hebat juga.... " Ucap Johannes seperti mengejek.
| Heh...dia belum tahu. Bukan hanya itu saja, aku bahkan bisa meracik obat-obatan dan ramuan sihir. | Dalam batinnya, Elenoa berbangga diri.
Johannes menaruh tangannya di dagunya dengan siku menempel di mejanya.
" Karena kau hebat, aku ingin bertanya mengenai Filsafat. " Ucap Johannes.
" Apa, yang ingin anda tanyakan? " Tanya Elenoa.
| Kau pikir aku berbohong? | Elenoa dalam batinnya.
" Ceritakan sedikit tentang Filsafat, bukankah kau pintar? " Johannes menantang.
" Baiklah, saya akan menceritakan sedikit tentang Filsafat. " Ucap Elenoa.
" Dalam buku yang saya baca, Filsafat asalnya dari bahasa Yunani yang terdiri dari kata (philein/philos) yang berarti "cinta ” dan (sophia) yang berarti “kebijaksanaan”.
" Selain itu juga, Filsafat adalah sebuah teori yang mendasari alam pikiran atau suatu kegiatan, hingga ke ilmu yang berintikan logika, estetika, metafisika, dan epistemology. "
Elenoa menjelaskan sedikit tentang Filsafat. Johannes yang mendengarkan Elenoa, dia sedikit kagum. Akan tetapi, dia belum puas dengan itu saja.
" Ini masih belum selesai, apa anda mau lebih detail? " Tanya Elenoa kepada Johannes.
" Tidak. Sekarang aku ingin bertanya kepadamu, tentang Ekonomi. " Ucap Johannes.
" Silahkan, saya akan menjawabnya dengan senang hati. " Ucap Elenoa.
| Untung saja, aku tidak membaca novel saja. Selama di kediaman Marquess, aku selalu mengurung diri di dalam kamar. Dan aku menghabiskan waktu dengan membaca Novel. Sebenarnya aku tidak suka belajar, tapi karena semua buku novelku habis dan aku tidak punya kegiatan lain. Aku akhirnya membaca semua buku pelajaran yang ada di kamarku. Dan terciptalah otak yang seperti ini. | Pikir Elenoa.
Johannes telah menyiapkan pertanyaannya. Mengenai Ekonomi.
" Kerajaan ini dulunya sangat miskin dan tidak terlalu kuat, tetapi sekarang sudah berbeda tidak seperti dulu. Bagaimana kau menjelaskannya tentang ini ? " Tanya Johannes.
" Itu saja? " Tanya Elenoa seolah kurang puas.
" Jelaskan dengan bahasa asing... "Johannes menambahkan.
" Baiklah...
" Saya akan menjelaskan jawabannya dengan bahasa kerajaan Galisia. " Ucap Elenoa.
" Kebetulan, aku tertarik dengan bahasa kerajaan Galisa. " Ucap Johannes.
| Sejak lama, aku ingin melakukan bisnis dengan kerajaan Galisa. Akan tetapi, aku tidak mengerti bahasanya. Jika dia benar-benar bisa, aku bisa membawanya ke kerajaan Galisa sebagai penerjemahku. | Pikir Johannes.
Elenoa mulai menjawab pertanyaan Johannes menggunakan bahasa Galisa. Elenoa tidak lupa menerjemahkannya juga, agar Johannes mengerti.
" Este reino era pobre no pasado, pero co paso do tempo, este reino subiu e fíxose máis próspero. A razón é pola cooperación económica entre outros reinos. Por suposto a través do Gran Duque como intermediario. "
' Kerajaan ini memang miskin dulunya, akan tetapi seiring berjalannya waktu, kerajaan ini bangkit dan menjadi lebih makmur. Alasannya karena adanya kerjasama ekonomi antar kerajaan lain. Tentunya melalui Grand Duke sebagai perantara. '
" A cooperación económica entre reinos é a cooperación que mostra a relación entre os reinos no ámbito económico en base a determinados intereses para poder mellorar o benestar económico, o crecemento económico e mellorar a estrutura da actividade económica da poboación".
' Kerja sama ekonomi antar kerajaan adalah kerja sama yang menunjukkan hubungan antar kerajaan dalam bidang ekonomi dengan dasar kepentingan tertentu untuk dapat meningkatkan kesejahteraan ekonomi, pertumbuhan ekonomi, dan peningkatan struktur kegiatan ekonomi penduduk. '
" Cada Reino ten condicións xeográficas e recursos humanos diferentes. Por exemplo, o reino, un reino non pode satisfacer as súas propias necesidades. Aínda necesitan outro reino, xa sexa dos seus recursos ou dos seus recursos humanos. "
' Tiap Kerajaan memiliki kondisi geografis dan sumber daya manusia yang berbeda-beda. Misalnya kerajaan itu, satu kerajaan tidak dapat memenuhi kebutuhannya sendiri. Mereka masih membutuhkan kerajaan lain, entah dari sumber dayanya atau sumber daya manusianya. '
" Estableces relacións con outros reinos, a través dos negocios. Xa sexa un negocio de alimentación, roupa ou comida. A través da cooperación entre reinos, elevaches a economía do reino de Lapastatoe ao seu máximo actual. "
' Anda menjalin hubungan dengan kerajaan lain, melalui bisnis. Entah itu bisnis pangan, sandang, atau papan. Melalui kerjasama antar kerajaan, anda telah meningkatkan ekonomi kerajaan Lapastatoe sampai ke puncak sekarang. '
Johannes mengangguk puas dengan penjelasan Elenoa.
" Ternyata kau bisa membuktikannya. Bahwa kau benar-benar pintar. " Ucap Johannes.
" Saya tidak suka menyombongkan diri tanpa adanya bukti. " Ucap Elenoa.
Johannes berdiri dari duduknya.
| Uwaaa....| Elenoa berteriak dalam batinnya, melihat otot perut Johannes yang terbuka lebar.
Tangan Elenoa dengan repleks menutup matanya.
" Kenapa? " Tanya Johannes yang melihat tingkah Elenoa.
" Ti-tidak...." Jawab Elenoa gugup.
| Ada apa dengan dia? | Pikir Johanneas.
" Kau akan menjadi asistenku. Saat aku pergi, kau harus ikut kemana pun. " Ucap Johannes seraya mengambil sebuah catatan.
" Apa itu? " Tanya Elenoa yang melihat secarik kertas yang ada di genggaman Johannes.
" Ini catatan, apa yang boleh dan tidak boleh di lakukan jika berada di dekatku. " Ucap Johannes seraya memberikan kertas tersebut.
| Orang ini penuh dengan aturan, mati saja kau dengan aturan!!!! | Elenoa mencibir Johannes.
Johannes duduk kembali, dan dia menyuruh Elenoa untuk pergi ke kamar khusus pelayan.
" Pergilah, kau boleh beristirahat. " Ucap Johannes.
" Baiklah...saya undur diri. " Elenoa pergi.
...----------------...
BERSAMBUNG.....
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 94 Episodes
Comments
Kenzi Kenzi
buku adalah jendela dunia....hebat neng
2023-10-18
0
Kenzi Kenzi
berkat byk baca buku
2023-10-18
0
Iin Karmini
hehe thor... bacanya ni lidah keslepet terus, cuss terjemaahannya🤭 tpi btw othor hebat👍👍
2023-01-26
1