Pagi minggu yang sangat cerah.
matahari sudah mulai menampakkan sinarnya. Tampak dari cahaya yang mulai merambat masuk melalui celah jendela kamarnya.
Tetapi si empunya kamar masih betah dengan mimpi indahnya seakan enggan untuk membuka mata.
Tetapi cahaya matahari yang merambat masuk membuat si empunya kamar harus terpaksa membuka mata indahnya. ya dia adalah MEGAN ANGELICA atau biasa disapa ANGEL.
"ahh, akhirnya aku bisa merasakan tidur yang panjang."seru angel.
Hari ini angel tidak pergi bekerja. karna semalam angel harus lembur hingga tengah malam untuk menggantikan teman satu kerjanya sekaligus sabahat angel yaitu PRISSY JORDAN.
Semalam issy izin tidak masuk kerja karena harus menemani sang nenek yabg sedang sakit.
Issy adalah sahabat bagi angel. meskipun mereka baru bersahabat sekitar setahun tapi bagi angel Issy bukan hanya sebagai sahabat tapi sudah dianggap sebagai saudara, karna angel sudah menganggap Issy sebagai kakak.
Angel bangun dari kasur empuknya dan menuju ke kamar mandi untuk melakukan ritual yang selalu dilakukan angel ketika bangun tidur.
Setelah beberapa menit menuntaskan ritual paginya. Angel langsung menuju dapur untuk mengisi perutnya yang terasa sangat lapar.
Sesampainya didapur.
"astaga, apa-apaan ini. kenapa tidak ada bahan makanan apapun didalam kulkas. lalu apa yang harus aku makan untuk memuaskan perutku."pekiknya.
"kenapa aku bisa seceroboh ini, hingga aku sampai kehabisan bahan makanan."gerutu angel sambil berjalan menuju kamar.
Sesampai dikamar, angel lansung menyambar dompet dan jaket untuk pergi membeli beberapa bahan makanan.
"sial perutku tak bisa diajak kompromi, lapar sekali rasanya."gerutu angel sambil berjalan menuju tempat angkutan umum.
Didalam perjalanan menuju tempat angkutan, angel mengingat kembali apa yang membuat ia sampai kelaparan dipagi hari.
"oh astaga aku belum makan dari tadi malam. karna tadi malam cafe ramai pengunjung hingga cafe tutup. dan sampai rumah aku langsung tertidur..
oh god, kenapa aku bisa lupa, sungguh hari yang sial." cemberutnya..
Sambil berjalan menuju jalan besar untuk mencari angkutan umum.
Ya angel tinggal di satu rumah yang bisa dibilang sederhana. angel tinggal disini sudah hampir 1 tahun setelah ia meninggalkan panti asuhan. Rumah yang ditempati angel tidak terlalu besar. Hanya ada 1 kamar, ruang tamu, dapur dan 1 kamar mandi. Tetapi walaupun begitu angel merasa bersyukur karena masih ada tempat untuknya berteduh.
Tak terasa akhirnya angel sampai di tempat pemberhentian bus umum.
Sambil menunggu bus datang. Angel hanya diam karena bagi angel setiap ia berbicara perutnya semakin berontak untuk minta di isi.
"astaga perutku rasanya lapar sekali."gerutu angel dalam hati.
Akhirnya bus yang ditunggu pun datang.
Angel dengan segera masuk ke dalam bus dan mencari tempat duduk.
Karena kalau tidak cepat, angel bisa berdiri sepenjang perjalanan karena tidak mendapatkan tempat duduk, itu karena banyak yang menggunakan angkutan umum.
Setelah hampir 15 menit. akhirnya bus yang ditumpangi angel pun berhenti disuatu tempat perbelanjaan.
Angel turun dan mulai memasuki tempat perbelanjaan.
Saat angel lagi sibuk memilih bahan makanan, tiba-tiba ada yang memukul pelan pundak angel. Seketika angel pun menoleh.
"hai."kata orang yang menepuk pundak angel tadi.
"hai, ngapain kamu disini?." tanya angel sambil tersenyum
"kamu jangan selalu sering tersenyum, nanti aku jadi semakin suka sama kamu."katanya sambil tertawa
"Astaga dia menyuruhku untuk tidak tersenyum, tetapi dia malah tertawa yang makin menambah ketampanan nya. Aku kan jadi makin suka sama dia."kata angel dalam hati
"apaan sih kamu frans. Aku nanya malah nggak kamu jawab, sebel."cemberut angel
Ya orang yang menegur angel tadi adalah Frans, seseorang yang sangat berarti bagi angel.
"hahaaha iya sorry deh. habisnya memang benar kalau kamu tersenyum itu membuat aku semakin suka. Jadi jangan pernah tersenyum dengan lelaki manapun. Oke swetty."sambil mengerlingkan matanya menggoda
"bodo amat."omel nya sambil berjalan menjauh.
"astaga princess jangan marah dong, aku kan cuma bercanda."katanya sambil mengejar angel
Angel masih tetap diam tanpa mau menoleh.
"aku minta maaf, aku janji nggak bakal bercandain kamu lagi. Jangan cemberut lagi dong angel. muka kamu nanti jadi jelek kalau cemberut."katanya sambil menangkup kedua tangannya didepan dada
"tuh kan kamu mulai lagi, malah ngatain aku jelek lagi. tau ah aku males sama kamu."angel pun pergi
Frans merasa serba salah dibuatnya. padahal kan aku cuma bercanda. Saat frans ingin mengejar angel, tiba-tiba dari arah belakang ada yang memanggil frans. Saat frans menoleh ternyata sang mama yang memanggil. akhirnya frans pergi menuju sang mama.
"biarlah nanti aku kerumah angel dan membujuknya. pasti dia lagi datang tamu bulanan makanya angel sensitif sekali."pikir frans.
Dilain tempat.
Angel tak hentinya menggerutu. Entah kenapa hari ini angel mudah marah . Mungkin karena efek lapar.
"lebih baik aku cari makanan, karna kelaparan aku jadi suka marah. Bisa-bisa tensiku naik."pikir angel
Angel akhirnya memutuskan untuk mencari makan. Sesampai nya di sebuah kedai makan. Angel pun mulai memesan makanan pada sang penjual.
Sambil menunggu makanan siap, angel mengingat kembali sifat kekanakannya tadi sama frans. Tak terasa makanan pun siap dan tanpa menunggu lagi. Angel langsung menyantap makanan yang sudah angel pesan.
Setelah menghabiskan makanannya. Angel pun akhirnya melanjutkan membeli bahan makanan untuk mengisi stok bahan makanan dirumah.
Setelah selesai makan dan membeli bahan makanan akhirnya angel pun bergegas pulang kerumah. Sesampainya dirumah angel langsung menuju kamar mandi untuk membersihkan badan dan pergi menuju dapur untuk memasak makan siang.
Hari ini angel habiskan dengan bersantai dirumah sambil menonton tv dan ditemani dengan cemilan yang angel buat tadi.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 248 Episodes
Comments
Rosni Lim
Salam kenal
2020-09-24
0
Anita Rey
mantap
2020-06-12
0
Anita Rey
mantap
2020-06-12
0