"Apa yang sedang kau pikirkan." Tangan Arsula memegang pipi Malvin, mengelusnya pelan. "Kau baik-baik saja?"
"Aku akan membuat mereka menderita seumur hidup karena telah merenggut kebahagaiaan adik ku."
"Lakukan jika itu membuat mu lebih baik."
"Aku tidak akan membiarkan mereka menikmati kebebasan."
Malvin Alexander, dia adalah ketua kelompok kartel yang terkenal dengan kelompok yang sering menjual belikan senjata. Verona, Italia adalah sarangnya. Malvin bertahan hidup untuk menjelajahi dunia mencari pelaku yang menyebabkan adik perempuannya bunuh diri. Dia menghabiskan seluruh waktu untuk mencari Marco Endrique, kekasih dari Daisy adiknya. Agar tahu jelas apa yang terjadi dengan adiknya Malvin mencari tahu tentang Andrea dan membuat dia menanggung semua kesalahan Marco.
Pria itu yang membuat adiknya jatuh cinta dan memberikan semua kekayaannya atas namanya lalu dengan mudahnya dia mencampakan-nya karena memiliki kekasih yang lain, dan yang Malvin tahu perempuan itu adalah Andrea. Entah Mengapa Malvin seakan membenci wanita yang di klaim sebagai kekasih lain Marco. itu sebabnya dia membuat Andrea untuk menjadi pelayannya, agar dia bebas melakukan apapun kepada wanita itu. Karena jika Marco tidak di temukan maka Andrea lah yang akan menjadi jaminan dan dia akan merasakan bagaimana itu penderitaan seumur hidupnya.
Malvin selalu berandai-andai bahwa jika saja Andrea tidak ada, jika saja Marco tidak mencintai perempuan itu dan meninggalkan adiknya, mungkin sekarang adiknya masih tetap hidup dengannya. Namun, semua itu hanyalah hayalan. Nyatanya, adik perempuannya itu bunuh diri karena di tinggalkan oleh Marco.
"Baby, kau terlalu banyak berfikir. Jika terus seperti itu kau akan sakit."
"Aku tahu," jawab Malvin dengan datar. Pria itu seakan kehilangan rasa untuk bahagia setelah kepergian Daisy.
"Bagaimana kalau berlibur, aku ingin kita mengunjungi pulau. Terakhir kali kita kesana, saat bersama Daisy dan Marco."
"Aku tidak ingin kesana."
"Whay? bukankah itu tempat favoritmu?"
"Arsula mengertilah, banyak kenangan bersama adik ku di sana. Aku tidak ingin kembali lagi."
"Baiklah," jawab Arsula dengan wajah cemberut, membuat Malvin mengenggelengkan kepala. Sejenak dia menatap kekasih lalu kembali memberikan pengertian.
"Arsula, jangan seperti anak kecil, kita bisa ke tempat lain jika kau mau."
Wanita dengan lingeria tipis itu menggelengkan kepalanya, menatap pria yang berdiri di depannya dengan intens. Tubuhnya yang tinggi dan besar membuatnya tampak seperti raksasa dari tempat duduk Arsula. "Aku hanya ingin ke tempat itu. Jika kau tidak bisa sekarang, kita bisa menundanya lain waktu."
Malvin sedikit merasa muak dengan keinginan Arsula yang semakin menjadi-jadi, segera ia membaringkan tubuhnya ke tempat tidur dan menutup matanya.
"Apa yang kau lakukan?"
"Tidurlah," ujarnya tanpa peduli dengan raut wajah kekasihnya yang hampir terbakar karena kesal.
"Aku belum selesai Malvin."
Malvin menepuk sisi bantal di sampingnya. "kemari dan tidurlah."
"Malvin!"
Tanpa menjawab lagi pria itu menutup matanya yang sudah mulai berkabut dengan kepalanya yang kembali merasakan pusing. Sedikit alkohol tadi membuat dia mabuk.
"Sh*it," umpat Arsula pelan.
Perempuan itu menggapai lampu tidur di atas nakas dan mematikannya. Wanita yang berprofesi sebagai model itu lalu membaringkan tubuh di samping kekasihnya, menghadap pria yang sudah memejamkan mata itu. Dia mengelus rahang kokoh milik kekasihnya sebelum menenggelamkan wajahnya pada dada kekar Malvin.
Aroma tubuh Malvin yang sangat khas membuat tubuh Arsula bergetar, dia kembali berimajinasi dengan liar pada pria yang bertelanjang dada itu. Dia ingin sekali lagi terbang ke langit dengan cumbu*an-cumbu*an Malvin yang membuatnya semakin ketagihan. Apalagi saat tangan Malvin mulai menyentuh pinggangnya, membuat Arsula semakin berimajinasi.
"Oh Baby, Aku menginginkannya sekarang," ucapnya sambil menindih pria itu.
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 211 Episodes
Comments
Arin
hemm sprtny Marvin slh pham sama Andrea...tpi itu baru nebak aja Thor🤭
2022-08-31
0
Muh. Yahya Adiputra
bisa saja Ursula yg jadi penyebab dari kandasnya hubungan daisy dan marco..
🤔🤔🤔
karena sepertinya dia wanita yg hyper. 😱😱😱
2022-01-02
0
Muh. Yahya Adiputra
sepertinya bukan andrea wanita yg dimaksud marco.
dan andrea disini juga cuma sebagai korban.
2022-01-02
0