Kapan Nikah

Jam kerja sudah habis, para pekerja segera bergegas meninggalkan restoran. Rupanya sore ini Arabella akan kembali pulang terlambat, hari semakin menggelap cahaya lampu taman dan jalan sudah menyala menandakan malam akan segera tiba. Matahari sudah tenggelam, suara adzan magrib sudah terdengar saling bersahutan.

Allaahu Akbar, Allaahu Akbar

Melihat halte bis masih penuh dan jalanan sedikit macet, sebaiknya melaksanakan shalat magrib dulu. Mencari masjid terdekat seraya mengabari Ana kalau ia akan pulang terlambat takut ayahnya khawatir.

Ada masjid besar disebrang jalan sana dekat dengan taman kota, terlihat banyak orang berdatangan untuk melaksanakan shalat. Arabella segera bergegas untuk menyebrang jalan, melirik kiri dan kanan seraya menunggu jalanan lenggang untuk Arabella sebrangi. Kendaraan mulai berkurang dirasa cukup aman untuk menyeberang, Arabella langsung berjalan cepat menyebrangi jalanan dengan langkah cukup cepat.

Akhirnya sampai ditepi jalan depan mesjid, dengan napas sedikit terpenggal Arabella langsung menuju tempat wudhu wanita disebelah timur. Ada beberapa orang wanita tengah berwudhu disana, setelah meletakkan tasnya Arabella segera berwudhu. Rasanya sangat segar dan sejuk setelah berwudhu, membuat wajah Arabella kembali segar.

Usai melaksanakan shalat magrib, bersama orang-orang lainnya Arabella juga segara keluar dari mesjid. Rupanya hari sudah menggelap, kedua matanya segara melihat kejalan raya rupanya jalanan tidak semacet tadi. Syukurlah, berarti tidak akan terjebak kemacetan. Tubuhnya sudah sangat lelah, rasanya ingin segara tiba dirumah untuk mandi dan tidur. Memikirkan hal itu Arabella segara menuruni anak tangga dengan tergesa Arabella langsung memakai sepatunya.

Baru saja beberapa langkah, seseorang menegurnya dari belakang. "Nona!"

Eh, siapa yang menegurnya. Arabella tidak bergeming dari posisinya ia enggan untuk berbalik badan. Mungkin saja orang itu sedang menegur orang lain. Melihat ke sekeliling halaman masjid tidak ada siapapun selain dirinya.

"Nona Tunggu!"

Lagi-lagi suara itu terdengar, kali ini sangat dekat tepat dibelakang. Dengan ragu Arabella membalikan badannya. Yaampun, Arabella sangat terkejut.

Dengan jarak yang begitu sangat dekat orang itu tepat berdiri didepan Arabella, tubuhnya yang tinggi nan gagah membuat tubuh Arabella hanya sebatas dada bidangnya.

Hidung Arabella yang mancung itu hampir saja mengenai dadanya. Dengan tubuh kaku Arabella segera melangkah mundur. Tiba-tiba ia merasa malu sendiri tidak mau melihat wajah pria yang ada dihadapannya.

"A-apa bapak memanggil saya?" Tanya Arabella dengan suara terbata, kedua tangannya mencengkeram kuat tas miliknya.

"Kenapa kamu memakai sepatu saya?"

Eh, Arabella refleks melihat kebawah, sepasang sepatu yang ia pakai berbeda. Sebelah kiri sepatu flat putih miliknya dan sepatu sebelah kanan sepatu casual berwarna hitam tampak mengkilat, itu bukan sepatu miliknya. Oh Arabella sangat malu! Apalagi sepatunya sangat longgar dikaki kenapa Arabella tidak menyadari hal ini. Akibat memikirkan mandi dan tidur kefokusannya jadi hilang. Memalukan sekali.

Dengan rasa bersalah dan malu Arabella mendongakkan wajahnya.

Deg

Dia

Kedua mata Arabella dan pria itu saling bersirobak dengan tatapan keduanya saling terpaut. Seolah-olah titik rotasi bumi ada dalam diri Keduanya. Angin malam yang cukup kencang, menghembus menerpa kedua insan itu. Cahaya dari lampu mesjid yang terang mampu menyinari wajah putih Arabella yang manis.

Astagfirullahal'adzim

Keduanya tersadar dengan langsung saling membuang muka. Keduanya tampak salah tingkah, apalagi Arabella wanita itu terlihat malu dan gugup.

"Maafkan saya!" Ucap Arabella cepat, wanita itu segara melepas sepatu milik pria itu. Lalu berlalu kembali ke dekat teras mesjid untuk mengambil sepatu miliknya.

Kali ini ia tidak boleh salah lagi, memakai sepatu orang lain. Oh Tuhan, rasanya sangat malu. Ingin rasanya Arabella hilang saja, karena saking malunya.

Setelah memakai sepatu miliknya, dengan langkah kaki cepat Arabella segera pergi meninggalkan pria itu yang masih diam ditempat. Arabella tidak peduli, lagi pula saat ini ia sedang malu yang teramat sangat. Berpikir mungkin saja saat ini pria itu tengah menertawakan kecerobohannya.

Sampai dirumah Arabella segara menemui ayahnya, takut ayahnya khawatir.

"Assalamualaikum ayah, maaf aku pulang terlambat." Ucap Arabella seraya mencium punggung tangan Pak Haidar yang kini tengah sibuk menonton tv diruang tengah.

"Wa'alaikummussalam. Tidak apa, yang penting kamu pulang dengan selamat nak"

Setelah pamit masuk kamar pada ayah, Arabella segera melesat pergi, sampai dikamar ia langsung menutup pintu rapat-rapat. Arabella langsung bersandar dipintu, kedua tangannya memengangi dadanya yang berdegup kencang dengan rasa malu yang masih terasa.

"Ada-ada saja." Ucapnya seraya mengingat kembali kejadian tadi.

"Apanya yang ada-ada saja?"

Ana.

Arabella melihat adiknya tengah duduk dimeja belajar seraya menatap kearahnya dengan raut wajah bingung. Ketahuan sedang malu-malu begini, membuat rasa malu dan debaran didadanya lenyap begitu saja.

"Kakak kenapa sih, lagi jatuh cinta?" Celetuk Ana.

Arabella menggeleng, ia segera menyimpan tas dan mengambil handuk.

"Kakak kapan nikah? Terus udah ketemu jodoh belum?" Tanya Ana seraya mendekati Arabella. Tanpa rasa canggung Ana segera memeluk Arabella dari samping dengan erat.

Arabella tersenyum.

"Hilal jodoh belum terlihat. Jadi nunggu hilal dulu. Nanti ya kalau enggak sabtu, ya minggu,"

"Kalau diundang, aku gak mau ngasih kado. Hari minggu gini KUA-nya tutup,"

"Memang mau nyariin calon buat aku?"

"Besok ya, kalau enggak hujan. Aku cariin satu."

Terpopuler

Comments

~``Miss you

~``Miss you

Masya Allah... ketemu babang TNI wkwk🤭, jodoh gk kemana ey

2022-11-21

0

🍀 chichi illa 🍒

🍀 chichi illa 🍒

😂😂😂😂😂

2022-11-03

0

Qiza Khumaeroh

Qiza Khumaeroh

kakak adek yg akur

2022-04-18

1

lihat semua

Download

Suka karya ini? Unduh App, riwayat baca tak akan hilang
Download

Bonus

Pengguna baru dapat mengunduh App untuk membuka 10 bab secara gratis

Ambil
NovelToon
Novel sejumlah besar sedang menunggu Anda baca! Juga ada komik, buku audio, dan konten lain untuk dipilih~
Semua konten GRATIS! Klik di bawah untuk download!