Adel memasuki kamar kedua orang tuanya membuat Adel kembali mengingat masa-masa kebersamaan mereka, Adel kembali meneteskan air matanya. Adel mengambil boneka beruang yang ada di samping tidur orang tuanya, dan langsung meninggalkan kamar itu semakin lama Adel berada dalam kamar itu membuatnya semakin terpukul akan kepergian kedua orang tuannya.
Adel kembali ke dalam kamarnya sedangkan Faro masih setia menunggu Adel kembali dari kamar tuannya. “ada yang bisa kakak bantu” kata Faro “tidak ada kak, semuanya sudah beres. Kak, sekarang jam berapa” tanya Adel “sekarang jam 3 sore, jam berapa pesawat mu take off” tanya Faro “setengah jam lagi kak” kata Adel. “sekarang kamu mandi siap-siap, nanti kakak antara ke bandara” kata Faro, Adel pun menuruti perkataan Faro.
Tak lama Adel pun telah siap dan menghampiri Faro yang sedang duduk di ruang tamu sambil memainkan handphonenya “kak, ayo Adel sudah selesai” kata Adel “ya udah ayo, barangnya biar kakak yang bawa kamu ke mobil aja di luan” kata Faro. Adel berjalan memasuki mobil sedangkan Faro memasukan semua barang bawaan Adel ke bagasi mobilnya, dan tak lupa Faro mengunci pintu rumah Adel.
Mereka pun menuju bandara, “kakak tinggal dimana” tanya Adel “kakak tinggal di kota C” kata Faro “jangan lupa singgah ke apertemen teman aku kak karena Adel tinggal sama dia selama Adel kerja di kota C” kata Adel “itu pasti dek, jangan lupa jaga kesehatanmu dek” kata Faro “itu sudah pasti kak” kata Adel dengan senyuman manisnya.
Akhirnya Adel pun berjalan masuk ke kabin pesawat, tuan saya akan menjaga Adel dengan segenap jiwa walaupun itu dengan nyawa saya sendiri karena saya telah menganggap Adel seperti adik kandung saya sendiri kata Hati Faro yang melihat Adel yang berjalan menuju kabin pesawat. Sedangkan Adel yang telah duduk di tempatnya ayah ibu, jangan khawatir degan Adel karena Adel sudah punya kak Faro yang akan menjaga Adel. Adel janji sama kalian akan mencari siapa yang membunuh kalian dan membalas apa yang dia lakukan kepada ayah dan ibu. Kata hati Adel dengan butiran bening yang merembes turun membasahi wajah cantik Adel.
Faro kembali ke rumah tuannya itu, untuk mecari bukti kejahatan dari heri. Tapi tak ada satu pun bukti yang dia dapatkan, Heri melakukannya dengan bersih tanpa meninggalkan bukti sedikit pun membuat Faro emosi “dasar orang tua gak ada akhlak, di melakukannya dengan sangat bersih tanpa meninggalkan satu bukti pun” kata Faro dengan penuh emosi.
Sementara Adel telah sampai di kota C, Adel segera menuju apartemen Cika dan menaruh barang bawaannya ke dalam kamarnya dan pergi lagi untuk menenangkan dirinya. Adel pergi menuju taman kota dan diam mendudukkan dirinya di bangku taman ya Allah kenapa semua ini terjadi pada ku, seandainya aku tidak pergi ke kota C untuk cari kerja semua ini tidak akan terjadi, aku dan kedua orang tua ku masih bisa bersama sekarang kata Adel dengan air mata yang sudah membasahi pipinya. Adel terbawa suasana hingga melupakan bahwa hari telah gelap “astaga ternyata sudah malam, mending aku pulang” kata Adel.
Adel meninggalkan taman kota dengan air mata yang setia menetes tanpa henti. Adel berjalan menuju halte bus yang terlihat sepi, Adel memutuskan untuk menunggu bus di sana. Tanpa Adel sadari ada 2 preman yang sedang mengincarnya. “lihat bro, ada cewek cantik bening lagi” kata preman itu kepada temannya “ayo kita samperin siapa tau dia mau nemenin kita malam ini” kata temannya dengan tawa.
Adel yang merasa ada orang yang ingin mendekatinya, Adel segera beranjak dari tempat duduknya dan berbalik ternyata benar ada dua preman yang mendekatinya membuat Adel ketakutan. “hai, boleh kenalan gak” kata preman itu sedangkan Adel cuma diam “kok diam sih, bagaimana kalau kamu temani kami malam ini, kami akan membayar mu” kata teman preman itu. Adel yang mendengar kata-kata kedua preman itu semakin takut, Adel memutuskan untuk lari dari tempat itu tapi kedua preman juga berlari mengejar Adel. Adel terus saja berdoa dalam hatinya ya Allah tolonglah hamba mu ini, kirimkan seseorang untuk membantuku dari kejaran preman brengsek ini kata Adel dalam hati.
...****************...
Hai semuanya, ini cerita kedua aku semoga kalian suka dengan ceritanya dan terhibur dengan ceritanya😊
Jangan lupa dukungan supaya Author semakin giat dalam mengupload dengan cara like dan vote😊
Makasih yang udah mau mampir baca novel kedua yang aku buat😊😊😊
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 100 Episodes
Comments
Riyamah Riyamah
bela dirinya di tunjukkin pasti oreman keook
2022-12-24
0
Sri Wahyuni
d kirsin s adel bs ilmu bela dri d krna kan msa lalu ortu y
2022-05-26
1