BISSMILLAH WITH YOU
"Astaghfirullah, ada ya laki-laki seperti dia, ditanyain tidak menjawab, malah menatapku seperti itu, bikin aku merinding, karena mukanya dia sangat tampan", batin gadis bercadar hijau tosca.
Karena tersadar baru membayangkan wajah seorang laki-laki yang bukan mahram akhirnya dia beristighfar berulang kali.
"Astaghfirullah hal'adzim, Astaghfirullah, apa yang baru saja aku fikirkan, bodohnya kamu Kia", gerutu Kia dengan suara sangat kecil.
Yaps, gadis bercadar hijau tosca itu bernama ADZKIA NABILAH BALQIS (Anak perempuan yang sangat menawan hati, cerdas, serta cantik seperti Ratu BALQIS). Yang sering dipanggil dengan panggilan Kia.
Tidak namanya saja yang cantik wajahnya pun juga sangat ayu sekali. Kia mempunyai wajah yang putih bersih alami, warna bola mata hitam legam, lesung pipi dikanan dan kiri serta bibir tipis pink alaminya. Karena kecantikan alami yang Kia miliki itulah yang membuat Kia mantap berhijab syar'i. Itu disebabkan karena waktu dia menginjak bangku SMP ada kejadian seumur hidup yang tidak bisa dia lupakan.
*Flashback On*
Diwaktu SMP Kia terkenal sangat cantik, sopan dan pintar, karena kecantikan dan kesopanan yang dia miliki banyak teman laki-lakinya yang coba mendekatinya untuk diajak pacaran, bahkan dari beda sekolah pun ada, dari yang sama-sama SMP ataupun yang sudah SMA. Karena Kia sudah mantap tidak mau pacaran, Kia menolak mereka semua secara halus, sebab Kia ingin fokus sekolah dulu.
Waktu itu ada salah satu siswa laki-laki anak SMA sebelah yang pernah ditolak Kia sakit hati dan ingin mencelakai Kia dengan cara menabraknya dengan mobil.
Kia tertabrak disaat dia mau menyebrang jalan ketika waktu pulang sekolah, akibat kecelakaan tersebut Kia patah tulang kaki dan koma selama 2 minggu.
Setelah 3hari Kia kecelakaan Keluarga Kia mendapatkan informasi bahwa yang menabrak Kia adalah anak SMA yang sakit hati karena cintanya ditolak Kia.
Pemuda yang menabrak Kia adalah anak salah satu rekan bisnis Ayah Kia yang bernama Pak Lukman.
Pak Lukman yang mengetahui kenakalan putranya langsung menemui Ayah Kia yang bernama Pak Ibrahim dikantornya, untuk meminta maaf dan memohon jangan memasukkan putranya kepenjara.
"Oke, tidak akan saya masukkan anak anda kepenjara, asal dengan satu syarat!!", ucap tegas Ayah Kia yang bernama Ibrahim.
"Apapun syaratnya akan saya lakukan sebisa mungkin Pak Ibrahim", jawab Pak Lukman.
"Anak bapak saya mohon jangan pernah menampakkan dan menunjukkan diri didepan putri saya lagi, kalau tidak saya akan membawa kasus ini kejalur hukum", kata Ayah Ibrahim.
"Baik Pak Ibrahim saya dan keluarga saya akan pindah keluar negeri dan saya akan menghukum anak saya dengan caraku sendiri", jawab Pak Lukman kepada Ayah Ibrahim dengan mantap.
"Terimakasih Pak Lukman saya percaya dengan anda, karena anda adalah rekan bisnis saya dari dulu", kata ayah Kia
"Kalau begitu saya permisi pak Ibrahim dan sekali lagi maaf", ungkap tulus dari Pak Lukman sambil berjabat tangan dengan Pak Ibrahim.
........ °°°°°°°°°°°°°°°°°°°°°°..... ...
Setelah 2 minggu Kia tersadar dari komanya, Kia menjadi pemurung, lebih banyak diam dan lebih banyak menghabiskan waktunya untuk sendiri.
Semenjak kejadian tersebut juga Kia banyak merenung, merenungi kenapa dia mempunyai wajah yang begitu ayu, cantik sekali. Karena Kia tanpa sengaja mendengar pembicaraan kedua orang tuanya setelah Kia baru saja sadar dari komanya.
"Mamah masih tidak menyangka Ayah, anak SMA yang pernah ditolak Kia sakit hati dan ingin mencelakai Kia Ayah. Mamah sangat bersyukur mempunyai anak yang begitu cantik, tapi mamah sekarang menjadi takut dengan kejadian seperti ini akan terulang dikemudian hari", ungkap sedih Mamah Dian mamahnya Kia.
"Sudah Mah, Mamah tenang saja mereka sudah menepati janjinya, Ayah sudah menyelidiki semua, dan Mamah jangan menunjukkan muka sedih Mamah dihadapan Kia nanti kalau Kia bangun dan ini Kia jangan sampai tahu Mah, takut Kia menjadi sedih", kata Ayah Ibrahim kepada Istrinya yaitu Mamah Dian.
Tanpa mereka sadari Kia sudah terbangun daritadi dan mendengar semua pembicaraan kedua orang tuanya.
"Ya Allah bukannya hamba tidak menyukai pemberian-Mu ini, karena dari kecantikan ini kenapa membuat orang baik menjadi jahat ya Allah", batin Kia dengan sedih.
Setelah lulus SMP Kia memberanikan diri bilang kepada kedua orang tuanya untuk meneruskan sekolah dipesantren dan merubah semua penampilan Kia.
Tentu saja kedua orang tua Kia sangat terkejut dengan permintaan sang anak yang sangat drastis. Orang tua Kia tidak melarang bahkan sangat mendukung dengan apa yang ingin Kia lakukan. Karena mereka semua mengerti tentang kewajiban berhijab untuk wanita yang beragama islam.
"Apakah kamu yakin sayang??", kata Ayah Ibrahim.
"Kalau kamu ingin begitu kamu selamanya tidak boleh membukanya sayang, kecuali dengan Mahrammu yang halal sayang?? ", sambung mamah dengan keraguan hatinya.
Keluarga Kia memang sangat agamis, sangat mengerti agama, tapi dikeluarganya belum ada yang berniqab/bercadar, oleh karena itu Mamah Dian ragu jika suatu saat Kia tidak bisa istiqomah dengan niqabnya.
Adzkia yang mengetahui keraguan kedua orang tuanya pun menjelaskan dan mengingatkan tentang kejadian diwaktu SMP dulu. Akhirnya dengan bangga dan sampai sekarang setelah lulus kuliah pun Kia masih istiqomah berhijab syar'i.
*Flashback Off*
🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃🍃
Maafkan jika nanti banyak typo, banyak salah dalam pengetikan dan banyak kekurangan ya readers, mohon jangan dihujat, komenlah yang sopan dan membangun author ya, agar author semakin bersemangat dalam menulis. 🤗🤗🤗
Sebelum Author Up, sudah Author review berulang-ulang akan tetapi jika ada yang terlewat maafkeun😋😊😊.
Jika nanti setelah tamat bisa author review ulang, akan author usahan review ulang, jika tidak bisa, mohon maaf sebesar-besarnya☺.
Semoga cerita ini sesuai ekspetasi para readers semua yah😘.
Salam kenal dari Author😉
🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀🍀
***TBC***
***Download NovelToon untuk nikmati pengalaman membaca lebih baik!***
Updated 136 Episodes
Comments
Femy Pantow
Nyimak tp mulai tertarik🤩🤩🤩
2023-06-10
1
hanie tsamara
salam kenal kaa..
mampir yaa kaa🙏🏻🙏🏻
2023-05-10
2
#ayu.kurniaa_
.
2023-05-10
2