Perjodohan serta pernikahan yang tiba-tiba dari keputusan sepihak, membuat mereka pasrah dengan keputusan ayah mereka.
Bukannya tidak ingin menolak perjodohan itu. Justru jauh dari lubuk hati mereka yang paling dalam, mereka sangat menolak perjodohan tersebut. Tapi, yah! mau bagaimana lagi, ayah mereka sama-sama memiliki sifat yang keras dan tidak suka dibantah, itulah alasan sebenarnya mereka menerima perjodohan tersebut.
Kedua orang asing yang dipersatukan secara tiba-tiba dengan sifat yang sangat bertolak belakang. Si pria dengan sifat cuek, dingin dan tidak perduli dengan hal-hal yang menurutnya tidak penting. Sementara si Wanita yang sifatnya cerewet, ceria, kadang dewasa, kadang manja dan sangat peduli sosial.
Karena sifat yang bertolak belakang itulah yang sering menimbulkan konflik diantara mereka. Masalah-masalah kecil yang seringkali menjadi perdebatan berakhir menjadi sebab mereka lebih saling mengenal karakter satu sama lain.
Karya ini diterbitkan atas izin NovelToon Nani Anny, isi konten hanyalah pandangan pribadi pembuatnya, tidak mewakili NovelToon sendiri
Tak Sengaja Jatuh Cinta Komentar